Bola.com, Jakarta - Daftar pemain keturunan yang akan dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia sepertinya akan bertambah. Calvin Verdonk menjadi nama terbaru yang sedang menjalani proses naturalisasi.
Calvin Verdonk adalah pemain yang memiliki garis keturunan Indonesia. Sang ayah berasal dari Meulaboh, Aceh, sedangkan ibunya dari Belanda.
Baca Juga
Pemain Serbabisa, Sederhana, dan Andalan Timnas Indonesia, Itulah Sang El Ninja Calvin Verdonk
Foto: Bersua Calvin Verdonk dan Shayne Pattynama, Jadi Suntikan Semangat Pemain Korea-Korea Selecao untuk Menimba Ilmu di Portugal
Calvin Verdonk dan 2 Pemain Timnas Indonesia Paling Konsisten Sepanjang Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Advertisement
Calvin Verdonk mengaku sudah lama berpikir untuk bisa memperkuat Timnas Indonesia. Pemain yang akan segera berusia 27 tahun itu menyebut saat ini proses naturalisasinya sudah dimulai.
"Itu hal yang lama aku pikirkan, kalau jujur kami sedang proses itu sekarang, sekarang menunggu bagaimana prosesnya," ungkap Calvin Verdonk di kanal Youtube Yussa Nugraha.
---
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sedang Diurus
Calvin Verdonk menyebut proses naturalisasinya sedang diurus. Namun, pemain NEC Nijmegen itu enggan menjelaskan detail naturalisasi itu.
Satu hal yang pasti, Calvin Verdonk terlihat tidak sabar untuk bisa segera memperkuat Timnas Indonesia.
"Kalau prosesnya sudah selesai, kita akan lihat kapan aku bisa bermain untuk Timnas Indonesia, sedang diurus," jelasnya.
Advertisement
Bisa Bermain Lawan Irak?
Timnas Indonesia akan kembali berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 6 Juni mendatang. Tim Garuda akan menjamu Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Yussa Nugraha sempat bertanya apakah Calvin Verdonk sudah bisa bermain untuk Timnas Indonesia saat menghadapi Irak. Pemilik tendangan bebas jempolan itu hanya bisa berharap.
"Aku tidak tahu berapa lama prosesnya, kita menunggu saja, ya siapa tahu bisa bermain melawan Irak," harapnya.
Sumber: Youtube Yussa Nugraha