Bola.com, Jakarta Bali United dan Bhayangkara FC bertemu di Stadion Dipta dalam pekan ke-32 BRI Liga 1 2023/2024 pada Sabtu malam (20/04/2024).
Duel kedua tim menjadi seru. Sebab posisi Bali United dan Bhayangkara FC di klasemen belum 100 persen aman.
Baca Juga
Advertisement
Bhayangkara butuh kemenangan untuk mencoba lolos dari degradasi, sedangkan Bali United harus menang jika ingin tetap bertahan di empat besar menuju Championship Series BRI Liga 1 2023/2024.
Secara hitung-hitungan, posisi Bali United masih bisa tergusur dari Madura United, PSIS Semarang, dan Dewa United.
Paling ideal adalah Bali United mengunci satu kemenangan dan satu hasil imbang saja. Seandainya hanya meraih 3 poin saja, Bali United tersingkir dari empat besar.
Dengan catatan PSIS dan Dewa United mampu meraih tiga kemenangan beruntun. Sebaliknya untuk Bhayangkara FC, kemenangan di tiga pertandingan adalah hal wajib.
Sembari memantau hasil pertandingan Persita Tangerang yang saat ini mengumpulkan 32 poin dan berada di zona aman yaitu peringkat ke-15.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Link Live Streaming
Sabtu, 20 April 2024
Pukul: 19.00 WIB
Live streaming: Vidio
Link: https://www.vidio.com/
Advertisement