Sukses


Timnas Indonesia U-23 Vs Korea Selatan: Shin Tae-yong Dihantui Rekor Buruk Vs Hwang Sun-hong, 12 Kali Adu Mekanik, Menang 2 Kali

Bola.com, Doha - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, dihantui rekor buruk ketika beradu strategi dengan nakhoda Timnas Korea Selatan U-23, Hwang Sun-hong. Arsitek berusia 53 tahun itu lebih banyak kalah.

Shin Tae-yong akan memimpin Timnas Indonesia U-23 kontra Korea Selatan U-23 yang dipoles Hwang Sun-hong dalam babak delapan besar Piala Asia U-23 di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.

Sebelum Hwang Sun-hong menangani Korea Selatan U-23 sejak 2021, Shin Tae-yong lebih dulu mengomandoi tim berjulukan Taegeuk Warriors tersebut pada 2015-2016.

Transfermarkt mencatat, Hwang Sun-hong menjadi pelatih kedua yang paling sering dihadapi Shin Tae-yong sepanjang karier kepelatihannya. Keduanya sudah berduel taktik 12 kali pada periode 2009-2012.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Catatan Shin Tae-yong Vs Hwang Sun-hong

Selama kurun waktu tiga tahun itu, Shin Tae-yong selalu melatih Seongnam Ilhwa Chunma. Sementara, Hwang Sun-hong menangani Busan I'Park dan Pohang Steelers.

Bentrok Shin Tae-yong dengan Hwang Sun-hong terjadi di Liga Korea Selatan, Piala Liga Korea Selatan, dan Piala Korea Selatan. Dari 12 pertemuan itu, hasilnya cukup jomplang.

Shin Tae-yong hanya menang dua kali. Sisanya, lima kali seri dan lima kali takluk dari Hwang Sun-hong. Namun, head to head itu berlangsung 12 tahun lalu dan kurang related jika dibandingkan dengan kondisi saat ini.

3 dari 3 halaman

Shin Tae-yong Lebih Mentereng

Secara kiprah, Shin Tae-yong lebih mentereng karena pernah melatih Timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018. Sementara, Hwang Sun-hong untuk sementara juga menjadp pemimpin Taeguk Warriors, tapi bersifat sementara.

"Saya berbicara dengan pelatih Shin Tae-yong tentang kemungkinan bertemu di perempat final Piala Asia U-23, dan sekarang itu menjadi kenyataan," ujar Hwang Sun-hong dinukil dari media Korea Selatan, News1.

"Timnas Indonesia U-23 bukanlah lawan yang bisa dianggap remeh. Ini adalah pertandingan yang harus kami menangkan. Kami akan melakukan persiapan yang baik untuk mencapai target kami, yaitu kemenangan," jelasnya.

Sumber: Transfermarkt, News1

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer