Sukses


Duel Pelatih Timnas Indonesia U-23 Vs Korsel di Piala Asia U-23 2024: Shin Tae-yong Lebih Berpengalaman

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 dan Timnas Korea Selatan U-23 akan berduel pada perempat final Piala Asia U-23 2024. Bentrok kedua tim menjadi panggung pertemuan antara dua pelatih Shin Tae-yong versus Hwang Sun-hong.

Timnas Indonesia U-23 melenggang ke fase knockout setelah menyegel status runner-up Grup A dengan torehan enam poin. Adapun Korea Selatan berstatus juara Grup B dengan koleksi sembilan angka dari tiga pertandingan.

Pertempuran kedua tim menjadi laga yang menarik. Sebab, Shin Tae-Yong bakal melawan negaranya sendiri di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Jumat (26/4/2024) pukul 00.30 WIB dini hari.

Kedua pelatih tentu sama-sama bertekad membawa tim asuhannya memetik hasil maksimal pada pertandingan kali ini. Kemenangan sekaligus untuk memastikan melaju ke semifinal Piala Asia U-23 dan membuka peluang tampil di Olimpiade Paris 2024.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

STY Lebih Berpengalaman

Shin Tae-yong menjalani karier sebagai pelatih pada 2005. Ketika itu, dia menjabat sebagai asisten pelatih klub asal Australia, Queensland Roar. Tiga tahun berselang, dia dipercaya menakhodai Seongnam Ilhwa Chunma pada 2008.

Setelah itu, pelatih berusia 53 tahun tersebut ditunjuk sebagai asisten pelatih Timnas Korea Selatan pada 2014. Hingga akhirnya menjadi pelatih kepala dan tampil di Piala Dunia 2018. Saat itu, Taeguk Warriors membuat kejutan dengan mengandaskan Timnas Jerman 2-0 di laga pamungkas fase grup.

Setelah sempat menganggur pasca-menangani Timnas Korea Selatan, Shin Tae-yong menerima tawaran mengasuh Timnas Indonesia pada Desember 2019. Sejauh ini arsitek kelahiran Yeongdeok, Gyeongbuk, Korea Selatan itu sudah mendampingi Tim Merah-Putih selama 94 laga, mulai dari kelompok usia hingga senior .

Sementara itu, Hwang Sun-hong pernah membesut sejumlah klub di kompetisi domestik. Beberapa di antaranya Busan I'Park, Pohang Steelers, FC Seoul, YB Funde, hingga Daejeon Hana C.

Hwang telah membesut Timnas Korea Selatan U-23 sejak 2021 silam. Adapun di tim senior, Hwang Sun-hong didapuk sebagai caretaker menggantikan Juergen Klinsmann. Hwang juga memimpin dua laga Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia pada Maret lalu.

 

 

3 dari 4 halaman

HSH Unggul Atas STY

Duel antara Timnas Indonesia U-23 kontra Korea Selatan U-23 di babak gugur Piala Asia U-23 akan menjadi laga perdana mereka sebagai pelatih tim nasional.

Namun, di level klub Shin Tae-yong dan Hwang Sun-hong telah bertemu sebanyak 12 kali pada medio 2009-2012. Perjumpaan itu terjadi ketika keduanya sama-sama melatih tim di Liga Korea Selatan.

Secara statistik Hwang Sun-hong unggul atas Shin Tae-yong dengan mengepak lima kemenangan dan dua kekalahan. Sisanya laga berakhir dengan hasil imbang.

Shin Tae-yong kali pertama berduel melawan Hwang Sun-hong saat menangani Seongnam Ilhwa pada 2009. Sedangkan ketika itu Hwang berjumpa dengan Shin bersama dua klub berbeda: Pohang Steelers (2011-2012) dan Busan I'Park (2009-2010).

 

 

4 dari 4 halaman

Perjalanan Penyisihan Fase Grup

Meski berstatus debutan, Timnas Indonesia U-23 tampil sangat baik di Piala Asia U-23 2024. Sepanjang fase Grup A, Garuda Muda memetik dua kali kemenangan dan sekali kalah.

Tim Merah-Putih mnumbangkan Australia U-23 dengan skot tipis 1-0 dan menghajar Yordania U-23 dengan skor telak 4-1. Satu-satunya kekalahan didapat saat takluk 0-2 dari tuan rumah, Qatar U-23 pada partai pembuka.

Sementara itu, Timnas Korea Selatan U-23 tampil sempurna di fase grup. Taeguk Warriors menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan. Mereka menang atas Uni Emirat Arab U-23 (1-0), China U-23 (2-0), dan Jepang U-23 (1-0).

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer