Sukses


Timnas Indonesia U-23 Jalani Playoff Kontra Guinea, Ini Perubahan Jadwal Championship Series BRI Liga 1

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 harus menjalani playoff kontra Guinea untuk memperebutkan tiket terakhir ke Olimpiade 2024. Alhasil, jadwal Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 menyesuikan kondisi tersebut. 

Menurut PT LIB, Championship Series akan digelar pada 14-15 Mei 2024 karena Timnas Indonesia U-23 masih harus bermain melawan Guinea. 

Timnas Indonesia U-23 gagal mengamankan tiket otomatis ke Olimpiade 2023 setelah kalah 1-2 dari Irak pada perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024, Kamis (2/5/2024). 

Namun, peluang Timnas Indonesia U-23 ke Olimpiade 2024 belum tertutup. Masih ada kans melalui playoff menghadapi tim wakil dari Afrika, yaitu Guinea. 

Pertandingan kontra Guinea akan digelar di Paris, pada Kamis (9/5/2024). Artinya, para pemain belum bisa kembali ke klub masing-masing, kecuali mungkin yang bermain di klub luar negeri. 

PT LIB sebelumnya sudah menyatakan jadwal Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 menyesuikan dengan kiprah Timnas Indonesia U-23. Artinya, jadwal Championship Series juga berubah. 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Surat PT LIB

Awalnya, fase Championship Series ajang itu akan dimulai pada 5 Mei mendatang. Namun, pada Sabtu (27/4/2024), PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator liga mengirimkan surat kepada peserta liga level tertinggi di Indonesia itu. Isi surat dengan nomor 515/LIB-COR/IV/2024 itu adalah perubahan jadwal Championship Series.

Dalam surat itu, PT LIB menjelaskan alasan perubahan jadwal Championship Series BRI Liga 1 2023/2024. Yakni berkaitan dengan kiprah Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23.

"Oleh karena itu diperlukan penyesuaian jadwal pelaksanaan Championship Series BRI Liga 1 2023/2024, agar dapat disinkronkan dengan babak akhir AFC U23 Asian Cup 2024 Qatar," ujar LUB LIB.

 PT LIB pun memberikan tiga opsi kepada klub. Apa saja? 

 

3 dari 3 halaman

Opsi Penyesuaian Jadwal

1. Apabila Timnas U-23 menang pada semi final (29 April 2024): Championship Series akan dimulai pada 7-8 Mei 2024;

2. Apabila Timnas U-23 tidak berhasil pada babak semifinal (29 April 2024) dan menang pada perebutan tempat ke-3 (2 Mei 2024): Championship Series dimulai pada 9-10 Mei 2024;

3. Jika Timnas U23 gagal pada babak semifinal (29 April 2024) dan perebutan peringkat ke-3 (2 Mei 2024) sehingga Timnas U-23 harus bermain di babak Playoff Olimpiade (9 Mei 2024): Championship Series dimulai pada 14-15 Mei 2024.

Video Populer

Foto Populer