Sukses


Potensi Timnas Indonesia Hadapi Cristiano Ronaldo! Serius Nih Bakal Uji Coba Vs Portugal Tahun Ini? PSSI Beri Respons Menarik

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia pernah menjalani laga uji coba internasional melawan Timnas Argentina. Laga itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senin (19/6/2023).

Sempat beredar kabar bahwa Timnas Indonesia akan menghadapi lawan kelas dunia lain dalam waktu dekat. Nama Timnas Portugal sempat muncul di media sosial sebagai calon lawan Tim Garuda.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga merasa uji coba itu sulit diwujudkan dalam tahun ini. Sebab, Timnas Indonesia memiliki agenda yang sangat padat.

Ada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang diikuti Timnas Indonesia. Ada pula ajang Piala AFF 2024 yang digelar akhir tahun nanti.

"Tahun ini sangat padat. Saya tidak tahu apa ada ruang untuk mengundang Timnas kuat. Kita lihat saja bagaimana nanti. Tapi tahun depan kalau kosong, mungkin kita cari lawan yang hebat hebat," kata Arya Sinulingga saat menghadiri acara diskusi PSSI Pers di GBK Arena, Senayan, Sabtu (11/5/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

100 Besar

Untuk saat ini menurut Arya Sinulingga, fokus PSSI adalah bagaimana agar Timnas Indonesia tampil apik di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Saat ini Tim Merah Putih diketahui menempati posisi kedua Grup E di bawah Irak.

Peluang Timnas Indonesia untuk melaju ke fase selanjutnya sangat besar. Jika itu terjadi, tim asuhan Shin Tae-yong bahkan sangat mungkin bisa masuk ke 100 besar ranking FIFA tahun depan.

"Tahun ini jadwal Timnas Indonesia full. Bahkan kalau masuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia, kemungkinan dan peluang kita bisa tembus 100 besar itu ada. Jadi saya rasa itu bukan mimpi ya," tandas Arya Sinulingga.

3 dari 4 halaman

Tanpa Messi

Kembali ke uji coba melawan Timnas Argentina tahun lalu, saat itu antusiasme masyarakat sangat besar. Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta yang menjadi arena laga dipenuhi oleh penonton.

Sayangnya, megabintang Argentina, Lionel Messi urung hadir di Jakarta saat itu. Messi memilih berlibur bersama keluarga setelah menjalani kompetisi yang berat bersama Timnas Argentina dan Paris Saint-Germain.

Timnas Argentina menang 2-0 saat itu. Dua gol La Albiceleste dicetak oleh Leandro Paredes dan Christian Romero.

4 dari 4 halaman

Klasemen Sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Grup F

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1  Irak  4  4  0  0  12-1  12
2  Timnas Indonesia  4  2  1  1  6-6  7
3  Vietnam  4  1  0  3  2-5  3
4  Filipina  4  0   1  3  1-9  1
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer