Sukses


Jadwal FIFA Matchday Timnas Indonesia Berdekatan dengan Play-off Promosi Serie A, Jay Idzes Absen Bela Venezia?

Bola.com, Jakarta - Venezia akan tampil pada semifinal play-off Serie A, Selasa 21 Mei 2024. Jika lolos sampai final, Jay Idzes memiliki waktu singkat untuk tampil membela Timnas Indonesia pada FIFA Matchday.

Venezia finis di posisi ketiga klasemen akhir Serie B 2023/2024. Posisi tersebut menempatkan Jay Idzes dkk. di semifinal Play-off Serie A, memperebutkan satu tiket promosi ke kasta tertinggi Liga Italia.

Selain Venezia, ada Cremonese yang juga menunggu lawan pada semifinal. Adapun empat tim lain adalah Palermo, Sampdoria, Brescia, dan Catanzaro.

Berikutnya, final akan digelar dua kali. Leg pertama pada 31 Mei 2024, sedangkan leg 3 dilangsungkan pada 3 Juni 2024.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Nyaris Tabrakan dengan Jadwal Timnas Indonesia pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia, di sisi lain, akan menjalani dua laga krusial pada FIFA Matchday. Irak dan Filipina bakal jadi lawan Merah Putih pada Juni 2024.

Senada, Jay Idzes juga dihadapkan pada situasi krusial. Jika Venezia terus melaju hingga final, maka waktunya akan sangat mepet untuk kembali ke Tanah Air membela Timnas Indonesia.

Laga melawan Irak dijadwalkan dihelat pada 6 Juni pukul 19.30, sedangkan final play-off Serie A digelar pada 3 Juni. Dengan jadwal dan waktu penerbangan yang mepet, ini akan berbahaya buat Jay Idzes.

Skenarionya, Jay Idzes akan langsung terbang ke Indonesia sehari setelah final play-off, atau tepatnya pada 4 Juni 2024. Tanggal 5 Juni akan ia maksimalkan untuk beristirahat atau latihan ringan bersama Timnas Indonesia.

 

3 dari 4 halaman

Wajib Dilepas

Di sisi lain, fans Timnas Indonesia tak perlu khawatir tidak bisa melihat Jay Idzes membela Skuad Garuda. Sebab, Venezia diwajibkan melepasnya mengingat pertandingan melawan Irak dan Filipina adalah FIFA Matchday.

Jadwal Play-off

Semifinal

Leg 1

  • Selasa, 21 Mei 2024 - Palermo/Sampdoria Vs Venezia

Leg 2

  • Sabtu, 25 Mei 2024 - Venezia Vs Palermo/Sampdoria

Final

Leg 1

  • Jumat, 31 Mei 2024

Leg 2

  • Senin, 3 Juni 2024

 

4 dari 4 halaman

Jadwal Timnas Indonesia

Matchday 5 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Kamis, 6 Juni 2024

  • Timnas Indonesia Vs Irak

Selasa, 11 Juni 2024

  • Timnas Indonesia Vs Filipina
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer