Bola.com, Jakarta Federasi Sepak Bola Asia (AFF) dan Mitsubishi Electric mengumumkan bahwa Piala AFF berganti nama menjadi ASEAN Championship mulai tahun ini.
ASEAN Championship 2024 akan digelar pada 23 November-21 Desember 2024. Sementara, pembagian penyisihan grup bakal berlangsung di Hanoi, Vietnam, pada 21 Mei 2024.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Tuntaskan Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 12 Poin: Ada Bonusnya
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Advertisement
AFF juga meluncurkan logo baru untuk ASEAN Championship yang terdiri dari tiga elemen grafis utama. Tenunan persatuan menunjukkan pola persilangan dari gumpalan padi, bahan pokok terpenting di kawasan Asia Tenggara (ASEAN), yang menjadi ikon utama.
"Dirancang dalam lima warna yang dibagikan oleh berbagai bendera negara-negara ASEAN, ini melambangkan kesatuan dan ikatan 12 anggota AFF yang disatukan dalam semangat persaingan mereka," tulis ASEAN Championship.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pembagian Pot
Pot pertama Piala ASEAN 2024 diisi oleh Timnas Thailand selaku juara bertahan dan Timnas Vietnam yang menjadi runner-up dalam edisi sebelumnya pada 2022.
Sementara, pot ketiga dihuni Timnas Filipina dan Timnas Singapura, pot keempat Timnas Myanmar dan Timnas Kamboja, pot kelima Timnas Laons dan pemenang kualifikasi.
Advertisement
Jadwal Drawing
Drawing pengundian penyisihan grup Piala ASEAN 2024 bakal berlangsung dalam waktu dekat. Pengundian akan diadakan di Hanoi, Vietnam, pada 21 Mei 2024 pukul 14.00 WIB.
Timnas Indonesia berpeluang satu grup dengan Thailand, Singapura, Myanmar, dan Laos di Piala ASEAN 2024.
Sepanjang sejarahnya, Timnas Indonesia belum pernah menjuarai Piala ASEAN. Pencapaian terbaik tim berjulukan Skuad Garuda itu adalah lima kali menjadi runner-up pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020.