Sukses


Jens Raven dan 3 Pilar Timnas Indonesia U-20 yang Penampilannya Layak Dinantikan di Turnamen Toulon 2024

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-20 terus melakukan persiapan demi menembus Piala Dunia U-20 2025. Terdekat, tim berjulukan Garuda Nusantara itu akan berkancah di Maurice Revello Tournament 2024

Turnamen yang lebih populer dengan nama Toulon itu bakal berlangsung di Prancis pada 3-16 Juni 2024. Timnas Indonesia U-20 masuk Grup B bersama Italia, Jepang, Panama, dan Ukraina.

Sebelum berkiprah di Turnamen Toulon 2024, Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan di Como, Italia, pada 25-31 Mei 2024. Pelatih Garuda Nusantara, Indra Sjafri, akan memanggil beberapa pemain keturunan, termasuk Jens Raven.

Jens Raven sedang dalam proses naturalisasi untuk menjadi Warga Negara Indonesia (WNI). Dia lahir di Belanda pada 12 Oktober 2005. Usianya masih 18 tahun dan disebut-sebut bertinggi 188 cm.

Garis keturunan Jens Raven berasal dari neneknya yang lahir di Yogyakarta. Pada musim ini, striker bertalenta itu bermain untuk Dordrecht U-21 di Liga Belanda U-21 dengan lesakkan enam gol dari 19 penampilan.

Selain Jens Raven, siapa lagi pilar Timnas Indonesia U-20 yang penampilannya layak dinantikan di Turnamen Toulon 2024? Berikut Bola.com merangkum tiga di antaranya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Arkhan Kaka

Di usia yang masih 16 tahun, Arkhan Kaka telah bermain di Piala Dunia U-17 2023 bersama timnas U-17. Saat ini, penyerang Persis Solo itu telah promosi ke Timnas Indonesia U-20.

Pada Agustus 2003, Arkhan Kaka menorehkan sejarah. Putra dari mantan bomber Timnas Indonesia, Purwanto Suwondo, ini menjadi pemain termuda yang debut di BRI Liga 1 dalam usia 15 tahun, 11 bulan, dan 17 hari.

Sejak menembus tim utama Persis pada Januari 2023, Arkhan Kaka telah membukukan 18 penampilan dengan 660 menit di atas lapangan. Dia terus mendapatkan pengalaman bertanding di level tertinggi.

3 dari 4 halaman

Welber Jardim

Welber Jardim sukses memukau ketika membela timnas U-17 di Piala Dunia U-17 2023. Mulai tahun ini, Bek Sao Paulo U-17 di Brasil itu promosi ke Timnas Indonesia U-20.

Sebagai fullback kanan, Welber Jardim mempunyai talenta yang menjanjikan. Pemuda kelahiran Banjarmasin, Sulawesi Selatan, pada 25 April 2007 ini agresif dalam menyerang maupun bertahan.

Namun, Welber Jardim masih perlu memperbaiki kondisi fisiknya. Terkadang, tenaga dari putra dari mantan pemain asing Liga Indonesia, Elisangelo Jardim de Jesus, itu masih suka keteteran.

4 dari 4 halaman

Tony Firmansyah

Toni Firmansyah menjadi satu dari segelintir pemain Timnas Indonesia U-20 dengan jam terbang banyak di BRI Liga 1 musim ini. Gelandang berusia 19 tahun itu berlaha 20 kali untuk Persebaya Surabaya.

Dari jumlah itu, Toni Firmansyah menorehkan satu gol, satu assist, dan empat kartu kuning. Pemain asli Kota Pahlawan itu juga mampu mengunci satu tempat di Timnas Indonesia U-20 dalam beberapa uji coba terakhir.

Sebagai gelandang serang, Toni Firmansyah dianugerahi skill individi di atas rata-rata pemain seusianya. Pemuda berpostur 167 cm ini dapat diandalkan sebagai pengatur serangan Timnas Indonesia U-20 di Turnamen Toulon 2024.

Video Populer

Foto Populer