Bola.com, Bandung - Madura United baru saja mendarat di Bandung, Sabtu (25/5/2024) siang WIB. Laskar Sape Kerrap bakal menghadapi Persib Bandung pada final leg pertama Championship Series BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Minggu (26/5/2024).
Tak seperti mayoritas tim biasanya, Madura United justru datang di H-1 pertandingan. Biasanya, setiap tim akan tiba H-2 sebelum laga untuk mengatasi penatnya perjalanan dan melakukan adaptasi ringan di kota tujuan.
Baca Juga
Advertisement
Media officer Madura United, Ferdianyah Alifurrahman, menyebut tak ada alasan spesifik terkait hal tersebut. Mereka hanya ingin lebih banyak melakukan persiapan di Madura ketimbang di Bandung.
"Enggak ada maksud apa-apa sih. Kami memang sengaja datang H-1 pertandingan karena ingin memaksimalkan waktu untuk latihan terlebih dahulu di Bangkalan. Saat menghadapi Borneo FC, kami juga berangkat H-1 pertandingan," ucapnya.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Datang dengan Kekuatan Terbaik
Madura United membawa 22 pemain terbaiknya untuk pertandingan melawan Persib Bandung. Sayangnya, pemain muda M. Riski Afrisal tak masuk rombongan karena harus mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20.
Dalam daftar tersebut, klub asal Pulau Garam itu memboyong seluruh pemain asingnya yakni: Hugo Gomes 'Jaja', Cleberson Martins, Francisco Rivera, Jacob Mahler, Dalbeto Belo, dan kiper Lucas Frigeri.
Tak hanya itu, kekuatan lokal macam Riyatno Abiyoso dan Malik Risaldi turut serta dalam rombongan ke markas Persib kali ini.
Â
Advertisement
Daftar Pemain Madura United
Kiper: Lucas Frigeri, Satria Tama, Fawaid Ansory
Bek: Fachruddin Wahyudi Aryanto, Cleberson Martins, Novan Setya Sasongko, Guntur Ariyadi, Dodi Alexvan Djin, Koko Ari Araya, Kartika Vedhayanto Putra.
Gelandang: Francisco Rivera, Jacob Mahler, Hugo Gomes 'Jaja', Ricki Ariansyah, Slamet Nurcahyono, Feby Ramzy.
Penyerang: Dalberto Belo, Yuda Editya, Riyatno Abiyoso, Malik Risaldi, Make Aldo Maulidino, Bayu Gatra.
Simak Posisi Akhir Musim Reguler:
Advertisement