Bola.com, Bandung - Gian Zola Nasrulloh merindukan Persib Bandung. Dia mendukung tim berjulukan Maung Bandung itu untuk melawan Madura United di leg pertama babak final championship series BRI Liga 1 2023/2024.
Persib Bandung akan meladeni perlawanan Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Minggu (26/5/2024) pukul 19.00 WIB.
Advertisement
Gian Zola datang ke Stadion Si Jalak Harupat sekitar pukul 17.00 WIB. Sebagai orang Sunda dan warga Bandung, ia merasa wajib menonton Pangeran Biru.
"Alhamdulillah saya asli Sunda dan Bandung. Saya sangat bangga. Apalagi komposisi Persib Bandung di musim ini sangat bagus," ujar Gian Zola.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Yakin dengan Persib
"Jadi saya yakin dengan skuad dan dukunga suporter, Persib Bandung bisa mengalahkan Madura United di leg pertama final championship series BRI Liga 1. Skor di atas 1-0," ungkap Gian Zola.
Gian Zola mewanti-wanti Persib untuk mewaspadai beberapa pemain Madura United, termasuk Malik Risaldi, winger pencetak 13 gol plus empat assist dari 34 penampilan.
"Madura United lagi bagus, jangan diremehkan. Madura United juga susah dikalahkan di Bandung. Itu bukan hal yang mudah buat Persib. Tapi saya yakin Persib menang," ucap Gian Zola.
Advertisement
Beckham Putra Enakeun
"Saya merindukan Persib. Saya sebelum menjadi pemain menjadi suporter. Mumpung libur dan ada partai puncak, jadi saya menonton Persib," ungkap kakak dari gelandang Persib, Beckham Putra Nugraha ini.
Gian Zola juga berharap Beckham Putra dapat memberikan kontribusi maksimal untuk Persib, misalnya menyumbangkan gol sekaligus mempersembahkan gol untuk Bobotoh.
"Semoga Beckham Putra bermain bagus, enjoy, dan enakeun. Mudah-mudahan dia bisa cetak gol," tutur pemain yang musim lalu membela PSIS Semarang tersebut.