Bola.com, Bandung - Kejadian menarik berlangsung ketika Persib Bandung melakukan konferensi pers setelah melawan Madura United di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, pada Minggu (26/5/2024) malam WIB.
Persib Bandung baru saja menggulung Madura United dengan tiga gol tanpa balas dalam leg pertama babak final championship series BRI Liga 1 2023/2024.
Baca Juga
Advertisement
Tiga gol tim berjulukan Pangeran Biru itu dicetak oleh Ciro Alves pada menit ke-70 dan brace David da Silva pada menit ke-90+4 dan ke-90+12.
Dalam Post Match Press Conference (PMPC), tuan rumah diwakili pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak dan bek asal Spanyol, Alberto Rodriguez.
Â
Â
Â
Â
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Nyanyian Bobotoh
Ketika Alberto Rodriguez mendapatkan kesempatan untuk berbicara, tiba-tiba beberapa Bobotoh turun dari tribune timur Stadion Si Jalak Harupat, yang bersebelahan dengan ruang konferensi pers.
"Lalalalalala... Persib Bandung... Lalalalalala... Persib Bandung...," teriak Bobotoh.
Suara Bobotoh itu terdengar hingga ruangan konferensi pers. Bojan Hodak memalingkan wajahnya ke arah pintu konferensi pers untuk mencoba melihat nyanyian para penonton.
Bojan Hodak tidak bisa melihat jelas rombongan Bobotoh itu karena terhalang pintu ruangan konferensi pers. Namun, arsitek asal Kroasia itu malah menikmati teriakan itu.
Â
Â
Â
Advertisement
Goyangkan Kepala
Bojan Hodak mengggoyangkan kepalanya tipis-tipis ke atas ke bawah dan ke kanan ke kiri.
Suasana hati Bojan Hodak tengah berbunga-bunga. Bagaimana tidak, Persib tinggal membutuhkan hasil seri atau kalah dengan maksimal dua gol untuk menjadi juara BRI Liga 1.
Persib akan gantian bertandang ke Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan, untuk menantang Madura United dalam pertemuan kedua partai puncak championship series BRI Liga 1 pada 31 Mei 2024.