Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia akan melakoni dua laga krusial pada putaran kedua Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Sebelum menjalani pertandingan tersebut, Tim Garuda bakal bersua Tanzania pada partai uji coba.
Timnas Indonesia akan bersua Irak dan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Duel kontra Irak akan berlangsung pada 6 Juni mendatang, sedangkan pertandingan melawan Filipina dihelat pada 11 Juni 2024.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Tuntaskan Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 12 Poin: Ada Bonusnya
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Advertisement
Melakoni pertandingan tersebut, Tim Garuda hanya membutuhkan tiga poin tambahan demi bisa melenggang ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Saat ini, Timnas Indonesia berada di urutan kedua Grup F dengan nilai tujuh, hasil dari dua kemenangan, sekali imbang, dan menelan satu kekalahan. Timnas Indonesia tertinggal lima poin dari Irak yang sudah memastikan diri lolos, dan empat angka atas Vietnam di urutan ketiga.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Meladeni Tanzania
Sebelum menghadapi dua laga itu, Timnas Indonesia akan menjalani satu laga uji coba. Thom Haye dkk. akan menghadapi Timnas Tanzania di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (2/5/2024).
Saat ini, Tanzania dilatih Hemed Suleiman sebagai caretaker. Pelatih lokal berusia 53 tahun itu menggantikan arsitek berkewarganegaraan Aljazair, Adel Amrouche, sejak Januari 2024.
Berdasarkan ranking FIFA terbaru pada 4 April 2024, Tanzania bertengger di peringkat ke-119. Di sisi lain, Timnas Indonesia di posisi ke-134.
PSSI pun mulai menjual tiket pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Tanzania tersebut. Hanya ada satu harga tiket untuk pertandingan itu yakni dengan harga Rp250 ribu.
Â
Advertisement