Sukses


Warga Berkerumun di Lapangan ABC GBK, Suporter Kawal Para Pemain Timnas Indonesia Masuk ke Bus Setelah Latihan

Bola.com, Jakarta - Sejumlah warga berkerumun di Lapangan ABC Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, pada Selasa (28/5/2024) sore WIB untuk menonton latihan perdana Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia telah memulai pemusatan latihan (TC) untuk lanjutan Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Juni 2024.

Latihan Timnas Indonesia digelar di Lapangan B mulai pada pukul 16.00 WIB. Masyarakat dapat menyaksikannya dari luar area lapangan maupun Lapangan C yang menghadap ke Lapangan B.

Tim berjulukan Skuad Garuda itu hanya berlatih sekitar satu jam 15 menit. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak memberikan porsi latihan yang berat.

 

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Pindah Lapangan Latihan

Namun, Timnas Indonesia berpindah lapangan latihan di tengah jalan. Akibat kondisi Lapangan B yang buruk, latihan bergeser ke Lapangan A yang bersebelahan dengan Lapangan B.

Sekitar pukul 17.15 WIB, latihan Timnas Indonesia selesai. Satu per satu pemain meninggalkan Lapangan A. Namun, warga telah menunggu di pintu keluar Lapangan A.

Suporter Timnas Indonesia, La Grande Indonesia (LGI), dengan sigap membentuk pengawalan untuk memberikan jalan bagi para pemain menaiki bus.

 

 

 

 

3 dari 5 halaman

Pagar Pemisah

Sejumlah pendukung itu menjadi pagar pemisah antara warga dengan para pemain Timnas Indonesia yang hendak kembali ke hotel.

Animo masyarakat terhadap Timnas Indonesia memang sedang tinggi karena pencapaian baik Skuad Garuda dalam beberapa waktu terakhir, baik di level senior maupun U-23.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 22 pemain untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, namun empat nama belum menunjukkan batang hidungnya.

 

 

 

 

4 dari 5 halaman

4 Pemain Belum Gabung

Keempatnya adalah Jay Idzes, Justin Hubner, Jordi Amat, dan Pratama Arhan. Keempatnya bakal menyusul ke Skuad Garuda dalam beberapa hari ke depan.

Timnas Indonesia akan melawan Timnas Irak pada 6 Juni 2024 dan Timnas Filipina pada lima hari berselang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Namun, sebelum itu, tim berjulukan Skuad Garuda tersebut bakal beruji coba dengan Timnas Tanzania di Stadion Madya, Jakarta Pusat, pada 2 Juni 2024.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan tujuh poin dari empat pertandingan, tertinggal lima angka dari Irak di peringkat pertama.

 

 

5 dari 5 halaman

22 Pemain Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Kiper: Ernando Ari, Adi Satryo

Bek: Jordi Amat, Justin Hubner, Rizky Ridho, Jay Idzes, Muhammad Ferarri, Pratama Arhan, Shayne Pattynama, Sandy Walsh, Yance Sayuri, Asnawi Mangkualam, Nathan Tjoe-A-On

Gelandang: Thom Haye, Ivar Jenner, Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Yakob Sayuri, Egy Maulana Vikri

Penyerang: Rafael Struick, Dimas Drajad, Ragnar Oratmangoen

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer