Bola.com, Jakarta - Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Sutaryadi ditenangkan teman-temannya setelah pertandingan kontra Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (6/6/2024) sore WIB.
Nando terlihat lemas, pucat, bahkan pandangannya kosong. Rekan-rekannya langsung menghampirinya, dimulai dari Pratama Arhan, Thom Haye, Sandy Walsh, Justin Hubner, Rafael Struick. Bahkan staf pelatih Irak pun ikut menghampirinya.
Baca Juga
Cedera Jadi Penyebab 3 Pemain Tidak Bisa Membela Timnas Indonesia Vs Jepang dan Arab Saudi
Asnawi Mangkualam, Ernando Ari, dan 3 Pemain yang Tidak Masuk Timnas Indonesia Vs Jepang dan Arab Saudi
Deretan Pemain yang Jadi Langganan STY, tapi Jadi Spesialis Cadangan di Timnas Indonesia: Hadapi Persaingan Sengit
Advertisement
Nando terlihat menyesal setelah Timnas Indonesi kalah 0-2 dari Irak. Gol pertama akibat tendangan penalti setelah Justin Hubner melakukan handball. Nando bisa membaca arah bola tendangan Aymen Hussein, namun ia gagal menghalau bola tersebut.
Timnas Indonesia lalu kehilangan Jordi Amat yang dikartu merah wasit Shaun Evans. Kondisi itu membuat lini belakang skuad Garuda pontang-panting menghadapi serangan Singa Mesopotamia.
Ernando membuat blunder menjelang akhir pertandingan. Ia bergerak maju ingin mengamankan bola namun terlepas dan langsung digocek oleh Ali Jassim. Timnas Indonesia pun kalah 0-2.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Momen Sedih
Ernando seolah tak percaya dengan situasi tersebut. Tatapannya kosong, lalu lebih sering menunduk. Rafael Struick memegang wajahnya untuk tetap tegak saat berjalan meninggalkan lapangan.
Pemain yang berada bench pun menghampiri Nando untuk menenangkan kiper Persebaya tersebut.
Advertisement
Susunan Pemain
Timnas Indonesia (3-4-3): Ernando Ari; Rizky Ridho, Jordi Amat, Justin Hubner; Shayne Pattynama, Thom Haye, Nathan Tjoe A On, Sandy Walsh; Marselino Ferdinan, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.
Pelatih: Shin Tae-yong
Timnas Irak (4-2-3-1): Jalal Hassan; Hussein Haydar Ali, Suad Natiq Naji, Rebin Ghareeb Adhamat, Ahmed Yahya Al Hajjaj; Ibrahim Bayesh Al-Kaabawi, Bashar Resan Bonyan, Zidane Iqbal, Amir Fouad, Osamah Jabbar Rashid, Aymen Hussein
Pelatih: Jesus Casas
Momen Penyesalan Ernando
"keep your chin up bro" 🥹🥹#TimnasDay #RafaelStruick #Ernando pic.twitter.com/PfTixYDSpw
— dorothy (@rafaelhourly) June 6, 2024
Advertisement