Bola.com, Solo - Empat pemain diaspora sudah bergabung dengan pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-16 tahap akhir yang berlangsung di Solo menjelang penyelenggaraan Piala AFF U-16 2024.
Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto, menyebut bahwa keempat pemain tersebut Ada Diego Sinathrya, Matthew Kohnke, Lucas Lee, dan Matthew Baker. Dua nama yang terakhir memang baru bergabung di Solo.
Baca Juga
Skuad Timnas Indonesia yang Gagal di Piala AFF 2024 Awalnya Diproyeksikan untuk Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025
Pengakuan Pelatih Filipina, Beruntung Bisa Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024 usai Mempermalukan Timnas Indonesia
Anak Baru di Timnas Indonesia Minta Maaf Gagal Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024: Ini Bukan Hasil yang Kami Inginkan
Advertisement
Sementara itu, dua nama lainnya sudah mengikuti TC Timnas U-16 yang digelar di Yogyakarta bulan lalu. Nova akan terus memantau perkembangan para pemain ini untuk dibawa ke Piala AFF U-16 2024.
“Semua pemain diaspora sudah bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-16 di Solo. Ada Diego, Matthew, Lucas, dan Matthew Baker,” kata Nova saat ditemui awak media, Rabu (12/6/2024).
“Dan semuanya sudah bertemu. Nantinya, tim pelatih akan melihat kembali apakah mereka bisa kami bawa ke Piala AFF U-16 2024,” juru taktik berusia 44 tahun itu menambahkan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kualitas Pemain Diaspora
Pelatih yang juga berstatus sebagai asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia itu mengakui, kualitas para pemain diaspora yang kini bergabung bersama Timnas Indonesia U-16 termasuk oke.
Namun, masih ada satu nama yang mendapat catatan khusus, yakni Lucas Lee. Menurut Nova, fisik pemain kelahiran Amerika Serikat ini masih perlu ditingkatkan karena belum menyamai rekan-rekannya yang lain.
“Dari segi kualitas, ada beberapa yang masih oke, tapi ada juga beberapa pemain yang harus ditingkatkan, terutama Lucas Lee. Saya melihat secara fisik masih belum sama dengan rekan-rekannya yang sudah lama bergabung di sini,” ujarnya.
Advertisement
Kesempatan Uji Coba
Pada pertandingan uji coba terakhir, Lucas Lee dan Matthew Baker mendapatkan kesempatan bermain dari Nova Arianto saat menghadapi SKO Ragunan di Stadion Manahan, Solo, Rabu (12/6/2024).
Baker bermain sebagai starter, sedangkan Lucas diturunkan pada pertengahan babak pertama. Adapun Diego Sinathrya dan Matthew Kohnke urung dimainkan Nova Arianto.
Persaingan Grup A
Berdasarkan hasil undian Piala AFF U-16 2024 yang berlangsung pada Kamis (30/5/2024), Timnas Indonesia U-16 yang bertindak sebagai tuan rumah bakal tergabung di Grup A bersama Laos, Filipina, dan Singapura.
Sementara itu, Grup B diisi oleh Vietnam, Myanmar, Kamboja, dan Brunei Darussalam. Adapun empat peserta lainnya, yakni Thailand, Malaysia, Timor Leste, dan Australia akan bergabung di Grup C.
Advertisement