Sukses


Cristian Gonzales Duduk di Tribune Biasa saat Nonton Timnas Indonesia Vs Filipina, Baru Tahu kalau Ada Akses Khusus dari PSSI

Bola.com, Jakarta Mantan striker Timnas Indonesia, Cristian Gonzales, angkat bicara setelah menonton pertandingan skuad Garuda versus Filipina dengan duduk di tribune biasa, bukan VIP.

Gonzales menonton bersama keluarganya dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024) malam WIB. 

Banyak pihak yang kecewa kepada PSSI lantaran mantan pemain tidak diberi akses khusus di GBK. Namun, itu hanya miskomunikasi saja ternyata. PSSI melalui sekjen Arya Sinulingga mengatakan, mantan pemain Timnas Indonesia selalu mendapat jatah khusus jika berkomunikasi terlebih dahulu.

Ternyata, Gonzales memang tidak berniat duduk di tribune VIP. Ia memilih di tribune biasa membaur dengan suporter.

"Mau nonton dimana aja yang penting saya bisa support Timnas Indonesia karena yang paling penting bagi saya adalah sepak bola kita," tulis Gonzales di Instagram.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Nostalgia

Gonzales lalu bernostalgia saat Thom Haye mencetak gol. Gelandang SC Heerenveen itu mencetak gol lewat tendangan dari luar kotak penalti.

Menariknya, gol itu mirip dengan yang dicetak Cristian Gonzales ke gawang Timnas Filipina pada leg kedua semifinal Piala AFF 2010. Sepakan keras kaki kiri Gonzales dari luar kotak penalti saat itu membobol gawang The Azkals.

"Jadi ingat, sekarang di tribun dan tetap mendukung Timnas Indonesia kita!," ujar Gonzales melalui Instagram.

3 dari 4 halaman

Baru Tahu Ada Akses Khusus

Gonzales memang berniat menjadi penonton biasa. Dia baru tahu ada akses khusus dari PSSI untuk mantan pemain.

"Untuk DAN maksud saya di video tersebut adalah kebahagiaan saya atas timnas kita dan baru sekarang saya tau kalau saya bisa meminta tiket langsung ke PSSI dan Kemenpora dan saya harap tidak cuma saya tapi semua para pemain legend timnas bisa juga ikut dukung langsung timnas kita!" lanjutnya.

4 dari 4 halaman

Piala Asia

  • Qatar
  • Jepang
  • Korea Selatan
  • Oman
  • Iran
  • Irak
  • Yordania
  • Uni Emirat Arab
  • Australia
  • Kuwait
  • Korea Utara
  • China
  • Kirgistan
  • Uzbekistan
  • Indonesia
  • Arab Saudi
  • Bahrain
  • Palestina

Video Populer

Foto Populer