Sukses


Bos Persik Ungkap Alasan Rekrut Evan Dimas untuk Liga 1 Musim Depan: Punya Kualitas dan Pengalaman

Bola.com, Kediri - Persik Kediri memperkenalkan rekrutan pertama untuk musim 2024/2025, yaitu Evan Dimas Darmono. Mantan kapten Timnas Indonesia itu resmi berkostum Persik setelah diperkenalkan di media sosial resmi milik klub pada empat hari yang lalu.

Bos Persik Kediri, Arthur Irawan, mengatakan manajemen dan tim kepelatihan sepakat untuk merekrut Evan Dimas karena beberapa alasan.

Yang pertama, Arthur mengakui Evan Dimas adalah sosok pemain yang berpengalaman di mana sudah memperkuat beberapa tim besar di Liga Indonesia.

Sebelum merapat ke Tim Macan Putih, pemain jebolan Timnas Indonesia U-19 itu diketahui pernah memperkuat beberapa tim yang merupakan kontestan Liga 1, seperti Barito Putera (2019), Persija Jakarta (2020-2021), Bhayangkara FC (2021-2022), Arema FC (2022-2024), dan PSIS Semarang dengan status pinjaman (2023).

Bukan hanya di klub-klub di Indonesia, Evan Dimas pernah berkarier di Malaysia pada 2018 silam dengan memperkuat Selangor FA.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cocok Menjadi Leader

Selain karena pengalaman, pemain berusia 29 tahun tersebut dikatakan Arthur sangat cocok menjadi leader untuk memimpin teman-temannya di lapangan. Dengan dua hal tersebut, Arthur menilai Evan Dimas sangat cocok berada di Persik Kediri.

"Evan Dimas itu menurut saya dan tim kepelatihan sangat cocok bergabung dengan Persik Kediri, karena kami butuh sosok pemain yang mempunyai kualitas seperti dia," ucap Arthur Irawan.

"Dia gelandang box to box, punya teknik tinggi, dan mempunyai visi dan bisa mengalirkan bola dengan baik. Kita tahu Evan juga punya tendangan yang bagus," lanjutnya kepada Bola.com, Sabtu (22/6/2024).

"Di luar lapangan sangat bagus, dan sudah mempunyai pengalaman internasional, dan tentunya berpengalaman juga di Liga 1. Saya dan tim pelatih merasa dia cocok menjadi leader juga untuk Persik Kediri," tambahnya.

 

3 dari 4 halaman

Target untuk Evan Dimas

Lantas apakah ada target khusus dari manajemen dan tim kepelatihan? Arthur menegaskan jika manajemen dan tim kepelatihan hanya memberikan target di mana Evan diharapkan bisa menjalankan perannya sebagai pemain dan leader dengan baik.

Evan Dimas diketahui hingga saat ini tidak pernah mempunyai masalah di dalam lapangan. Selama kariernya membela tim-tim Liga 1 dan di Malaysia, Evan Dimas Darmono hanya mendapat 12 kartu kuning.

Begitupun di luar lapangan, pemain kelahiran Surabaya ini tidak terdengar mempunyai masalah dalam kehidupannya. Jadi, sangat wajar Persik Kediri menaruh harapan besar terhadap Evan Dimas Darmono musim 20234/2025.

"Semoga Evan Dimas bisa memberikan kontribusi assist dan gol untuk Persik pada musim depan tentunya. Targetnya untuk Evan Dimas, tentunya menunjukkan performa terbaiknya, dan bisa mengangkat tim dan teman-temannya sebagai leader," Arthur Irawan mengakhiri pembicaraan.

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Akhir Musim Reguler

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer