Sukses


Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Tidak Kunjung Tanda Tangan Kontrak, Netizen Penuhi Kolom Komentar IG Sang Pelatih

Bola.com, Jakarta - Perkembangan Shin Tae-yong belakangan ini memang menarik perhatian. Shin baru saja membawa Timnas Indonesia melaju ke fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebelumnya, Shin Tae-yong disebut sudah setuju secara verbal untuk memperpanjang kontrak kerjanya di Timnas Indonesia hingga 2027.

Shin Tae-yong memang sudah melampaui target yang diberikan oleh PSSI. Saat itu Shin harus membawa Timnas Indonesia melaju ke fase gugur Piala Asia 2023.

Shin Tae-yong juga diberi target lolos dari fase grup di Piala Asia U-23 2024. Bahkan, Timnas Indonesia U-23 asuhan Shin mampu menempati posisi keempat ajang itu.

Namun, sampai saat ini Shin Tae-yong masih belum memperpanjang kontrak. Banyak dari netizen di Indonesia pun khawatir.

Mereka menumpahkan rasa kekhawatiran itu di kolom komentar unggahan terbaru di akun Instagram resmi Shin Tae-yong.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Segera Tanda Tangan

Shin Tae-yong dikabarkan sedang tak sehat belakangan ini. Pelatih berusia 53 tahun itu pun sedang berada di Korea Selatan.

Netizen dengan akun budiobasri, berharap Shin Tae-yong segera pulih dari cedera dan segera menandatangani kontrak baru.

"Coach kalo udah sehat, langsung tanda tangan kontrak baru ya," harap budiobasri.

3 dari 4 halaman

Cemas

Sementara akun dengan nama dududu6901 mengaku cemas. Terutama setelah mendengar kabar Shin Tae-yong belum melakukan tanda tangan kontrak.

"Coach tanda tangan kontrak coach, cemas ini kepala," katanya.

Kecemasan serupa pun dirasakan. riya__yaak. Ia semakin cemas setelah membaca banyaknya berita mengenai Shin Tae-yong di media nasional dalam beberapa hari terakhir.

"Baca artikel hari ini , Coach please stay with Timnas Indonesia," ujarnya.

4 dari 4 halaman

Pasrah

PSSI disebut sudah mengajukan beberapa proposal kontrak baru kepada Shin Tae-yong. Namun, eks pelatih Timnas Korea Selatan itu belum juga melakukan tanda tangan kontrak.

Ketua umum PSSI, Erick Thohir bahkan terkesan mengikhlaskan jika pada akhirnya Shin Tae-yong memutuskan tidak melakukan perpanjangan kontrak dengan PSSI.

"Kalaupun dari Timnas Korsel menginginkan Coach Shin Tae-yong, saya tidak bisa melarang," ujarnya baru-baru ini. 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer