Sukses


Ada Jasa Jay Idzes di Balik Keputusan Ragnar Oeratmangoen Jadi WNI dan Gabung Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Siapa orang yang ikut berjasa di balik bergabungnya Ragnar Oratmangoen ke Timnas Indonesia dan kini menjadi idola baru bagi jutaan rakyat Indonesia?

Ternyata, satu nama dari segelintir orang yang berjasa tersebut adalah Jay Idzes. Nama bek andalan Venezia yang pada musim 2024/2025 akan bermain di kasta tertinggi Italia, Serie A, terucap dari bibir Ragnar Oeratmangoen saat menjadi tamu spesial di kanal YouTube Sport77 Official baru-baru ini.

Menurut winger 26 tahun itu, orang pertama yang menghubunginya untuk masuk program naturalisasi adalah Hamdan Hamedan, Tenaga Ahli Menteri (TAM) untuk urusan Diaspora dan Kepemudaan Kemenpora.

"Saya beberapa kali ditelepon oleh Pak Hamdan, tapi pada akhirnya Fardy Bachdim dan Jay Idzes yang memberitahukan kepada saya ke federasi dan mereka datang kepada saya," kata Ragnar Oratmangoen.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kalau 3 Tahun yang Lalu..

Mendapat bantuan penjelasan dari Jay Idzes, Ragnar Oeratmangoen lantas tak berpikir lama untuk mengamini keinginan PSSI.

"Saya langsung katakan ya. Jika saja mereka memintaku tiga tahun lalu, saya juga akan mengatakan ya," kata pemain Groningen, Belanda, seraya tertawa renyah.

Ragnar Oeratmangoen resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 18 Maret 2024. Ia satu kloter dengan Thom Haye yang juga jadi WNI di hari yang sama.

Jay Idzes sudah lebih dulu mengantongi KTP Indonesia, tepatnya pada akhir Desember 2023.

Sebelum ke Indonesia, Ragnar Oeratmangoen dan Jay Idzes pernah berada dalam satu klub yang sama yakni Go Ahead Eagles. Ragnar Oeratmangoen bermain di sana dari 2021 hingga 2022, sedangkan Jay Idzes dari Go Ahead Eagles.

3 dari 4 halaman

Harapan

Hanya saja, nasib Jay Idzes masih jauh lebih mujur. Penampilannya yang gemilang bersama Go Ahead Eagles membuat Venezia kepincut dan mengangkutnya ke Italia pada 2023.

Sementara, Ragnar Oeratmangoen, yang punya silsilah dari Tanimbar, Maluku, masih meneruskan karier di klub Belanda, Groningen, dan sejak 2023 dipinjamkan kepada Fortuna Sittard.

Kini, keduanya bersua di bawah panji-panji kebesaran Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dan bersiap melakoni laga ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang rencananya akan dimulai pada 5 September mendatang.

4 dari 4 halaman

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rakyat Indonesia, terlebih pemuja setia Timnas Indonesia, tentunya berharap Ragnar Oeratmangoen dan Jay Idzes bisa membawa Tim Garuda terbang lebih tinggi lagi dan akhirnya tampil di putaran final Piala Dunia 2026.

Ragnar Oeratmangoen mengaku sangat bangga bisa mendapat kesempatan mengenakan jersey kebanggaan Timnas Indonesia yang menjadi idaman semua pemain keturunan yang lahir dan besar di Eropa, khususnya Belanda.

"Di sini (Indonesia), kamu (pemain timnas) seperti pahlawan. Sangat menyenangkan. Tapi terkadang berlebihan, karena saya harus berlari di lobi hotel karena banyak fans yang berdatangan dan saya harus menuju taksi. Namun saya menyukainya. Rasanya menyenangkan ketika kamu mendapatkan apresiasi dari apa yang kamu lakukan," pungkas Ragnar Oeratmangoen.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer