Sukses


PT LIB Batasi Belanja Pemain Klub Liga 1 Musim Depan Maksimal Rp50 Miliar, 1 Pemain U-22 Wajib Starter demi Timnas Indonesia U-22

Bola.com, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (LIB) membatasi belanja pemain klub Liga 1 2024/2025 maksimal Rp50 miliar. Selain itu, satu pemain U-22 juga wajib menjadi starter selama 45 menit.

Kebijakan itu tertuang dalam hasil Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT LIB di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, pada Rabu (27/6/2024) yang telah disepakati oleh tim-tim Liga 1 dan PSSI sebagai pemilik saham.

"Namanya financial control cap atau batasan klub menggunakan biaya atau belanja pemain itu maksimal adalah Rp50 miliar untuk musim depan," ujar Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus.

"Ini bukan salary cap tapi cap terhadap belanja pemain. Dalam regulasi yang telah ditetapkan di Liga 1, menetapkan modifikasi dari salary cap menjadi financial control," imbuh Ferry Paulus.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Bentuk Financial Control Body

Untuk mengawasi penggunaan maksimal Rp50 miliar oleh klub dalam mengontrak pemain, PT LIB membentuk Financial Control Body atau badan yang bertanggung jawab terhadap finansial tim-tim Liga 1.

"PT LIB menetapkan Financial Control Body untuk memastikan aspek finansial klub benar-benar refleksi dari financial control," jelas Ferry Paulus, yang terpilih kembali sebagai Direktur Utama PT LIB dalam RUPS ini.

Sementara itu, terkait keharusan minimal satu pemain U-22 masuk starting eleven hingga turun minum, aturan itu dirancang untuk mendukung Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 Thailand.

3 dari 3 halaman

Aturan Pemain U-22

"Regulasi pemain U-22 itu maksimal kelahiran 1 Januari 2023 yang bermain selama 45 menit dalam starting eleven. Pada musim lalu U-23, sekarang U-22," imbuh Ferry Paulus.

"PSSI mempersiapkan Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025 dari kompetisi musim depan. Regulasi SEA Games 2025 itu kelahiran 1 Januari 2023. Sehingga pemain muda yang musim depan bermain di Liga 1 diubah dari U-23 ke U-22."

"Klub sedikitnya harus mempunyai lima pemain U-22 yang didaftarkan untuk Liga 1 musim depan, tapi cukup satu pemain yang masuk starting line-up. Ini bisa memberikan kontribusi kepada Timnas Indonesia U-22," ucap Ferry Paulus.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer