Sukses


Nova Arianto Petakan Calon Lawan Timnas Indonesia U-16 di Semifinal Piala AFF U-16 2024: Lawan Australia atau Vietnam Nih?

Bola.com, Solo - Pelatih Timnas Indonesia U-16, Nova Arianto, mulai memetakan calon lawan yang bakal dihadapi anak asuhnya saat merebut tiket lolos ke babak semifinal Piala AFF U-16 2024.

Sebelum merebut tiket ke semifinal, Timnas Indonesia U-16 akan terlebih dahulu menjalani pertandingan penentuan melawan Laos U-16 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (27/6/2024) pukul 19.30 WIB.

Nova Arianto mengatakan, pihaknya mulai memetakan potensi lawan yang bakal dihadapi skuad Garuda Muda pada fase gugur nanti. Namun, kandidatnya memang belum ditentukan karena persaingan di Grup B dan C masih berlangsung ketat.

“Untuk memetakan persaingan di grup lain sudah pasti dilakukan, tetapi kan memang saat ini situasinya masih belum bisa dipastikan ya,” kata Nova Arianto saat ditemui awak media, Rabu (26/6/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Calon Lawan Tangguh

Jika melihat situasi saat ini, Timnas Indonesia U-16 berpotensi lolos ke babak 16 besar dengan status sebagai juara Grup A. Di semifinal, status ini akan mempertemukan Indonesia dengan juara Grup C atau runner-up Grup B.

Dari persaingan yang ada, Grup B masih diperebutkan oleh Vietnam dan Kamboja yang sama-sama mengoleksi empat poin. Mereka akan menentukan posisi akhir Grup B lewat laga terakhir pada Jumat (28/6/2024).

Sementara itu, Nova melihat potensi munculnya Australia sebagai calon juara Grup C. Namun, Australia harus bersaing ketat melawan Thailand untuk mendapatkan puncak klasemen. Duel penentuan grup ini akan digelar pada Sabtu (29/6/2024).

“Karena, jika melihat soal calon-calon lawan yang bakal kami hadapi di semifinal, kalau tidak melawan tim juara Grup C, kami akan menghadapi runner-up Grup B,” ujar pelatih berusia 44 tahun itu.

“Dan kami melihat di Grup C ada Australia yang baru saja menang atas Malaysia. Kalau di Grup B runner-up-nya bisa antara Kamboja atau Vietnam. Kita lihat nanti seperti apa,” ia menambahkan.

3 dari 3 halaman

Berpeluang Lolos

Sejauh ini, Indonesia dan Laos sama-sama berhasil mengamankan enam poin hasil dari dua kemenangan dari dua laga. Skuad Garuda Muda memang berhak mengamankan posisi puncak sementara karena unggul selisih gol.

Timnas Indonesia tercatat mengukir perbedaan gol senilai (+6) hasil dari dua kemenangan atas Singapura (3-0) dan Filipina (3-0). Sedangkan Laos mendapatkan angka (+4) karena menang atas Filipina (3-0) dan Singapura (2-1).

Oleh karena itu, laga pamungkas ini akan menjadi penentu siapa yang bakal menjadi pemuncak klasemen akhir Grup A. Skuad Garuda Muda hanya butuh hasil seri untuk mempertahankan posisinya tersebut.

Jika skenario ini terwujud, Indonesia dan Laos bakal sama-sama berpeluang untuk ke semifinal. Hanya saja, Laos masih harus memperjuangkan nasibnya di jalur runner-up terbaik Piala AFF U-16 2024.

Video Populer

Foto Populer