Sukses


Pembelaan Pelatih Laos U-16 Setelah Dibobol Timnas Indonesia U-16 Setengah Lusin Gol: Kami Kurang Beruntung

Bola.com, Solo - Timnas Laos U-16 harus mengakui keunggulan Timnas Indonesia U-16 pada matchday terakhir Grup A Piala AFF U-16 2024. Mereka kalah dengan skor sangat telak 1-6 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Kamis (27/6/2024) malam WIB.

Gol semata wayang Laos U-16 dicetak Phayak Siphanom pada menit ke-7. Sementara gol Timnas Indonesia U-16 masing-masing dilesakkan Zahaby Gholy (22' P), Sayyavath (30' OG) Josh Holong (37', 61'), Putu Panji (45+3'), dan Mierza Firjatullah (79').

Kemenangan itu mengantarkan Garuda Muda melenggang ke babak semifinal Piala AFF U-16 2024 dengan torehan sembilan poin. Timnas Indonesia U-16 keluar sebagai juara grup.

Meskipun kalah, peluang Laos U-16 untuk melaju ke fase berikutnya belum tertutup. Mereka masih bisa lolos lewat jalur runner-up terbaik. Namun, Laos harus menunggu hasil laga terakhir Grup B dan C untuk mengetahui posisi tersebut.

Adapun dua tim di Grup A lainnya yang dipastikan tersingkir adalah Singapura (3 poin) dan Filipina (0 poin). Mereka menempati posisi tiga dan empat di klasemen akhir Piala AFF U-16 2024.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kurang Beruntung

Pelatih Timnas Laos U-16, Kanlaya Sysomvang angkat bicara soal kekalahan telak yang diderita timnya. Juru taktik berusia 33 tahun itu menyebut skuad muda Thim Xad kurang beruntung lantaran harus kebobolan lewat penalti.

"Anda bisa melihat pertandingan ini, kurang beruntung. Kami kebobolan gol awal, 50-50 mereka mendapat penalti, selamat Indonesia memenangkan pertandingan ini," ujar Kanlaya Sysomvang seusai pertandingan.

"Kami mencetak gol awal, tapi kami kebobolan gol kedua. Ini gol terbuka, kami tidak bisa mengonversi dan menciptakan banyak peluang," sambungnya.

3 dari 4 halaman

Tim Merah-Putih Mendominasi

Mengutip dari laman lapangbola, Timnas Indonesia U-16 tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 63 persen. Berbanding 37 persen milik Laos U-16.

Tidak hanya mendominasi penguasaan bola, Tim Merah-Putih juga berhasil menciptakan banyak peluang. Total dari 26 tembakan, 10 di antaranya tepat sasaran. Sementara sang lawan tercatat melepaskan 11 tembakan saja dan cuma tiga saja yang mengarah ke gawang.

Timnas Indonesia U-16 yang menguasai pertandingan unggul total passing (271), namun cuma 207 yang akurat. Adapun Laos mencatat 185 operan dengan total 118 passing di antaranya tepat sasaran.

"Ya, Indonesia menciptakan banyak sekali peluang dan mereka bisa mengonversi jadi gol," kata Kanlaya Sysomvang.

4 dari 4 halaman

Jadwal Matchday 3 Piala AFF U-16 2024

 

28 Juni 2024

15.00 WIB - Kamboja Vs Brunei Darrusalam

15.00 WIB - Vietnam Vs Myanmar

29 Juni 2024

15.00 WIB - Timor Leste Vs Australia

15.00 WIB - Thailand Vs Malaysia

Video Populer

Foto Populer