Sukses


4 Calon Pemain Asing PSIS Sudah Gabung Latihan, Ada Beberapa Tahap sebelum Tanda Tangan Kontrak

Bola.com, Semarang - Empat calon pemain asing PSIS Semarang telah bergabung dengan sesi latihan tim. Mereka akan menjalani beberapa tes sebagai tahap yang mesti dilalui sebelum direkrut.

Keempat calon pemain asing PSIS Semarang tersebut yakni Joao Ferrari, Sudi Abdullah, Lucas Barreto, dan Fernandinho. Mereka sudah bergabung dengan sesi latihan Mahesa Jenar di Lapangan Wisesa, Kamis (4/7/2024).

Manajer Operasional PSIS, Wisnu Adi, menjelaskan bahwa mereka akan menjalani beberapa tes terlebih dahulu, seperti Medical Check-Up (MCU), hingga Functional Movement Screening (FMS).

“Empat pemain asing sudah tiba kemarin dan saat ini masih proses recruitment. Mereka akan menjalani tahap-tahap seperti tes MCU, tes FMS, serta tes fisik,” kata Wisnu Adi, Kamis (4/7/2024).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Bakal Segera Diumumkan

Berbagai tes kesehatan sebagai syarat perekrutan ini sudah dijalani keempat calon pemain asing tersebut di salah satu rumah sakit di Semarang pada Rabu (3/7/2024). Tes ini bakal menjadi ukuran apakah mereka bisa direkrut atau tidak.

Wisnu Adi mengatakan, setelah berbagai tahap ini rampung dilakukan, manajemen PSIS Semarang baru akan mengumumkan secara resmi siapa saja pemain yang mendapatkan kontrak untuk Liga 1 2024/2025.

“Nanti, setelah semua proses yang dijalani selesai, kami baru akan mengumumkan secara resmi siapa saja pemain-pemain asing ini yang bakal mendapatkan kontrak,” ujar Wisnu Adi.

3 dari 4 halaman

Satu Pemain Impor

Sejauh ini, skuad asuhan Gilbert Agius memang baru mengumumkan satu pemain asing barunya di bursa transfer. Sosok yang dimaksud ialah bek asal Spanyol, Roger Bonet. Rencananya, Mahesa Jenar akan mendatangkan pemain asing di posisi yang sama.

Dari keenam nama pemain yang memperkuat Mahesa Jenar musim lalu, memang hanya ada dua nama saja yang dipertahankan, yakni Boubakarry Diarra (Prancis) dan Paulo Gali Freitas (Timor Leste).

Rencananya, PSIS akan merekrut lima pemain asing untuk musim 2024/2025. Dua di antaranya berposisi sebagai bek tengah, dua amunisi untuk lini serang, serta satu lainnya mengisi pos gelandang.

4 dari 4 halaman

Tiga Pemain Lokal

Sementara itu, pemain lokal yang telah resmi direkrut Mahesa Jenar sudah memunculkan tiga nama. Yang paling pertama ialah bek muda yang kini bermain untuk Timnas Indonesia U-20, Rahmat Syawal.

Kemudian, muncul sosok penyerang yang memperkuat Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2024, yakni Aulia Rahman. Adapun yang paling akhir, ada eks penyerang Persebaya Surabaya, Wildan Ramdhani.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer