Sukses


Duo Bek PSS Sleman Cedera, Dokter Tim Beberkan Kondisi Terkini Sang Pemain

Bola.com, Sleman - PSS Sleman mengabarkan dua pemainnya mengalami cedera saat menjalani sesi latihan menjelang bergulirnya BRI Liga 1 2024/2025. Kedua pemain tersebut yakni duo bek Abduh Lestaluhu dan I Nyoman Ansanay.

Cedera Abduh dan Ansanay didapat saat melakoni latihan di Lapangan Pakembinangun, Sleman belum lama ini. Dokter tim PSS Sleman, Lutfi Afifudin menjelaskan kondisi terkini dua penggawa Super Elang Jawa.

"Untuk Abduh dia mengalami cedera di siku tangan kanan saat latihan. Dari hasil rontgennya, ada masalah di tulangnya," ujarnya di Lapangan Pakembinangun, Minggu (7/7/2024) pagi.

"Hari ini dia sudah menjalani Magnetic Resonance Imaging (MRI) karena ada kecurigaan gangguan di ligamennya,".

"Menindaklanjuti hal tersebut, tim medis PSS melakukan pemulihan di mess serta lapangan untuk Abduh. Tidak hanya itu, kami juga berkonsultasi ke dokter ortopedi untuk hasil MRI nanti,” sambungnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Cedera Engkel

Lantas, bagaimana dengan I Nyoman Ansanay? Lutfi Afifudin mengatakan, bek kelahiran Jayapura, Papua itu mengalami cedera engkel. Kondisi itu membuat Ansanay terpaksa menepi dari aktivitas latihan.

“Ansanay ada masalah di engkel kanan yang didapat juga saat latihan. Dari hasil rontgen-nya baik, tapi perlu dilakukan pemeriksaan lebih lanjut dengan dokter ortopedi. Tim medis pun sudah menjadwalkan untuk konsultasi,” kata Lutfi Afifudin.

"Mengenai kapan mereka bisa sembuh tentu belum bisa dipastikan. Hal ini karena kami masih menunggu pemeriksaan lebih lanjut terkait itu. Tapi yang pasti sejauh ini mereka belum bisa mengikuti latihan PSS," lanjutnya.

 

3 dari 4 halaman

Terus Dipantau

Lebih jauh, Lutfi Afifudin menuturkan, kebugaran para pemain akan terus dipantau oleh tim medis Tim Elang Jawa.

Dokter lulusan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta itu mengungkapkan, saat ini kondisi skuad PSS Sleman dalam keadaan baik.

“Kondisi seluruh pemain baik termasuk hasil medical check-up pemain baru hasilnya bagus semua. Secara umum, kondisi semua pemain siap berlatih untuk menyambut kompetisi,” papar Lutfi Afifudin.

 

4 dari 4 halaman

Berlatih Intensif

PSS Sleman menjalani latihan intensif di Sleman sejak 24 Juni lalu. Agenda itu merupakan bagian dari persiapan Tim Elang Jawa menyongsong Liga 1 yang rencananya bergulir pada 9 Agustus 2024.

Laskar Sembada kini sudah mendatangkan sembilan pemain jelang bergulirnya Liga 1. Mereka adalah Danilo Alves, Alan Bernardon, Gilang Oktavana, Paulo Sitanggang, Fachruddin Aryanto, Moon Chang-jin, Betinho, Ega Rizky, dan Gustavo Tocantins.

Sementara beberapa wajah lama yang dipertahankan antara lain Irkham Zahrul Mila, Kim Jeffrey Kurniawan, Wahyudi Hamisi, Hokky Caraka, Abduh Lestaluhu, hingga Kevin Gomes.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer