Bola.com, Jakarta Persebaya Surabaya telah berangkat ke Yogyakarta untuk melakoni agenda pemusatan latihan (TC) pada Senin (15/7/2024). Persebaya akan berada di Kota Pendidikan selama sekitar dua pekan.
TC ini menjadi rangkaian agenda pramusim yang dijalani Persebaya setelah selama sebulan terakhir berlatih di Surabaya. Pelatih Tim Bajul Ijo, Paul Munster, mengungkapkan ada misi yang dimilikinya selama TC ini.
Baca Juga
Siaran Langsung Big Match BRI Liga 1 Persebaya vs Persija Matchweek 11 Pekan Ini di Vidio
Pasang Surut Karier Marselino Ferdinan: Tumbuh di Persebaya, Berkelana ke Eropa, hingga Beri Kontribusi Besar untuk Timnas Indonesia
Kisah Aji Santoso Debutkan Dua Star Boy Rizki Ridho dan Marselino di Persebaya: Kini Jaga Asa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Advertisement
“Semua pemain akan berkumpul di pemusatan latihan. Latihan nanti akan sulit dan kami akan menguatkan chemistry tim agar bisa menyatu dengan perasaan senang. Itu salah satu tujuan pemusatan latihan,” ungkap pelatih asal Irlandia Utara itu.
Komposisi pemain Persebaya Surabaya terkini memang perlu untuk memadukan nama-nama lama dan baru. Apalagi, banyak perubahan yang terjadi untuk starting eleven Persebaya dengan kedatangan sejumlah pemain baru.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Rekrutan Persebaya
Dua di antaranya adalah eks pemain Madura United, Malik Risaldi dan Francisco Rivera. Dua nama ini merupakan andalan Laskar Sapeh Kerrab yang meraih titel runner-up di Liga 1 2023/2025.
Persebaya juga tercatat merekrut bek sayap Ardi Idrus dengan status pinjaman dari Bali United. Selain itu, ada dua pemain lokal yang bergabung setelah melewati seleksi, yakni bek Randy Hanson dan striker Rizky Dwi Pangestu.
Lalu, masih ada bek asal Montenegro, Slavko Damjanovic, yang berpengalaman juara di India. Belum lagi muncul gelandang bertahan asal Portugal, Gilson Costa, yang juga pernah setim dengan bintang dunia.
Advertisement
Semakin Lengkap
Itu semua masih ditambah dua pemain asing yang sudah lebih dulu berkarier di Indonesia, yakni Mohammed Rashid dan Flavio Silva. Dua nama terakhir ini semakin melengkapi komposisi skuad inti Persebaya.
“Kami juga akan fokus pada prinsip-prinsip yang akan kami coba lakukan di Liga 1. Para pemain sudah tahu cara berlatih kami dan itu juga cara bermain kami. Itulah mentalitasnya,” ujar Paul Munster.
“Kami semua di tim bekerja sangat keras untuk Liga 1. Waktunya satu bulan lagi, dan itu akan berjalan cepat. Secara perlahan, kami mencoba menyatukan tim ini melalui latihan,” imbuh arsitek berusia 42 tahun itu.
Alasan TC di Yogyakarta
Persebaya sebenarnya sempat berencana pemusatan latihan mulai awal sampai pertengahan Juli 2024. Setelah itu, mereka akan mematangkan persiapan jelang Liga 1 2024/2025 di Surabaya.
Sayangnya, rencana jadwal itu diurungkan. Sebab, akan ada Piala AFF U-19 2024 pada 17-29 Juli 2024 di Surabaya. Sejumlah fasilitas lapangan latihan akan dipakai oleh kontestan turnamen itu, sehingga membuat Persebaya memilih TC di Yogyakarta di saat yang bersamaan.
Advertisement