Sukses


Eks Pemain Liga Inggris Sebut Sepak Bola Indonesia Lebih Hidup, Suporternya Fanatik

Bola.com, Sleman - Phil Ofosu-Ayeh sangat antusias dengan tantangan baru bersama PSS Sleman. Mantan bek Timnas Ghana itu tidak sabar merasakan atmosfer sepak bola Indonesia.

Pemain berusia 32 tahun itu belum lama ini diperkenalkan sebagai rekrutan baru PSS Sleman. Phil Ofosu-Ayeh menjadi legiun asing ketujuh yang didatangkan Super Elang Jawa pada bursa transfer BRI Liga 1 2024/2025.

"Tidak sabar memulai petualangan baru di sepak bola Indonesia. Saya akan berjuang membela PSS Sleman demi kehormatan klub, suporter, dan Sleman. Terbang tinggi Super Elja ku!," ungkap Phil Ofosu-Ayeh.

Selain Phil, enam amunisi impor lainnya yang didatangkan PSS Sleman adalah Cleberson, Danilo Alves, Alan Bernardon, Moon Chang-jin, Betinho, dan Gustavo Tocantins.

Sementara di barisan telenta lokal yakni Gilang Oktavana, Paulo Sitanggang, Fachruddin Aryanto, serta Ega Rizky. Jumlah tersebut masih akan bertambah. Manajemen PSS mengisyaratkan terus berburu pemain untuk melengkapi skuad.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Pilihan Tepat

Bek kelahiran Moers, Jerman itu menyebut kepindahannya ke PSS Sleman adalah pilihan tepat. Menurutnya, fanatisme suporter Tanah Air jadi salah satu daya tarik tersendiri.

Terlebih lagi, Laskar Sembada memiliki dua basis penggemar: Slemania dan Brigata Curva Sud (BCS) yang terkenal loyal dan militan dalam mendukung tim kebanggaan.

"PSS memiliki basis suporter besar dengan fanatismenya yang luar biasa. Melihat tayangan melalui video pertandingan PSS, stadion penuh sesak dan pendukung PSS sangat kreatif,” ujar Phil Ofosu-Ayeh.

"Tapi saya melihat sepak bola Indonesia sebatas dari internet jadi belum merasakan langsung. Apalagi belum bermain jadi semuanya baru bagi saya dan saya tidak sabar menunggu bemain di laga kandang pertama,” sambungnya.

 

3 dari 4 halaman

Berpengalaman

Bek kelahiran 15 September 1991 itu banyak menghabiskan karier di sejumlah klub Liga Jerman seperti Wilhelmshaven, Rot-Weib Erfurt, MSV Duiburg, VfR Aalen, hingga Wurzb Kickers.

Phil juga pernah bermain untuk Wolverhampton Wanderers FC di Liga Inggris pada medio 2017-2019. Hanya saja, dia sering dipinjamkan ke beberapa klub pada periode itu.

Sementara tim terakhir yang diperkuatnya adalah Halmstads BK yang berkompetisi di kasta tertinggi Liga Swedia. Selama tiga musim, Phil mengepak 76 penampilan serta enam gol plus empat assist.

 

4 dari 4 halaman

Lebih Bergairah

Bek berpostur 183 cm itu pun membandingkan antusiasme publik sepak bola Swedia dengan Indonesia. Meski hanya melihat via internet, Phil Ofosu-Ayeh menilai ada perbedaan mencolok dari kedua negara tersebut.

⁠”Budaya sepak bola Indonesia jelas lebih bergairah, stadion penuh sesak di sini. Di Swedia cukup sepi, orang-orang mengikuti sepak bola tetapi energinya berbeda dibandingkan di Indonesia,” katanya.

“⁠Tujuan saya adalah membantu tim dengan segala cara yang memungkinkan. Hal yang sangat penting, yakni mengawali musim dengan baik dan kemudian kami mengambil langkah terbaik," tekadnya.

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer