Sukses


Piala Presiden 2024: Belum Mau Pikirkan Timnas Indonesia, Eks Feyenoord Pilih Fokus Bersama Madura United

Bola.com, Jakarta - Madura United sebenarnya punya peluang untuk memenangkan pertandingan atau setidaknya menahan imbang Persija Jakarta di laga pertama mereka di grup B Piala Presiden 2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Minggu malam (21/7/2024).

Namun sayangnya, Macan Kemayoran comeback dan berhasil memenangkan pertandingan dengan skor tipis 1-2. Kekalahan ini membuat penyerang asing anyar Madura United Jordy Wehrmann sedikit kecewa.

“Bagaimanapun kami kecewa karena Madura United harus kalah. Setidaknya kami bisa menahan imbang Persija,” bebernya singkat. Namun dibalik kekalahan tersebut, Jordy mengaku senang bisa merasakan atmosfer sepak bola Indonesia untuk pertama kalinya.

Apalagi gelandang bernomor punggung empat tersebut dimainkan 90 menit penuh oleh Pelatih Madura United Widodo Cahyono Putro. “Setidaknya saya bisa bermain penuh di pertandingan ini. Saya juga pertama kalinya bermain untuk Madura United dan saya senang,” tegasnya.

Disinggung mengenai rumor naturalisasi ke Timnas Indonesia, Jordy pun tidak mau terlalu memikirkannya. Sebelumnya, Jordy memang pernah dikaitkan dengan Timnas Indonesia. Apalagi ia memiliki darah keturunan Indonesia dari sang ibu, sedangkan ayahnya berasal dari Belanda.

Namun pada medio 2022 hingga 2023, ia sedikit menunda proses naturalisasinya karena masih berurusan dengan klubnya di Belanda. Sekarang apakah ia mencoba untuk memikat kembali hati Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong? Ia mengaku tidak mau memikirkannya.

“Tidak tidak. Saya sekarang fokus dulu bersama Madura United. Kita lihat saja nanti bagaimana kedepannya,” bebernya singkat.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Perlu Kerja Keras Hadapi Bali United

Di laga kedua Piala Presiden 2024, Madura United akan menghadapi Bali United pada Rabu sore (24/7/2024). Ia ingin Madura United bisa meraih kemenangan di pertandingan kali ini. Namun ia sadar menghadapi tuan rumah tidak akan mudah untuk dilalui.

Setidaknya lanjut gelandang berusia 25 tahun tersebut, persiapan yang matang dan recovery yang cukup menjadi salah satu kunci untuk bisa mengalahkan Bali United yang kebetulan juga kalah di laga perdana menghadapi Arema FC dengan skor tipis 0-1.

“Kami perlu recovery yang cukup untuk melawan Bali United. Saya yakin pertandingan melawan Bali United akan sangat bagus untuk kami. Kami hanya perlu istirahat yang cukup dan latihan yang maksimal saja,” terangnya.

 

3 dari 3 halaman

Pemain Asing Cukup Menjanjikan

Sementara itu Pelatih Madura United Widodo Cahyono Putro menjelaskan jika pemain anyar terutama pemain asing termasuk Jordy Werhmann, bermain cukup bagus di laga perdana menghadapi Macan Kemayoran.

“Untuk beberapa pemain asing, saya kira cukup menjanjikan. Saya lihat di lapangan, chemistry dan kerjasama pemain cukup bagus. Mereka terlihat bisa menciptakan peluang,” beber pelatih dengan akronim WCP tersebut.

Melawan Bali United, bisa saja rotasi akan dilakukan. Sebab 90 persen persen materi pemain Madura United berbeda dibandingkan musim lalu. “Persiapan kami memang kurang ideal. Namun apapun itu, kami harus berbenah untuk pertandingan berikutnya dan tentu saja untuk kompetisi musim depan,” tutup mantan Pelatih Bali United tersebut.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer