Bola.com, Kuala Lumpur - Timnas Malaysia memiliki rencana yang menarik. Federasi Sepak Bola negeri itu (FAM), kabarnya berencana mengajak Timnas Rusia beruji coba.
Bahkan menurut media lokal Malaysia, Stadium Astro, FAM telah mengirim surat resmi ajakan beruji coba itu kepada Federasi Sepak Bola Rusia (RFU) terkait rencana uji coba Timnas Malaysia itu.
Baca Juga
Semangat Membara Bang Jay Idzes Menyambut Lanjutan R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Maret 2025!
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Tuntaskan Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan 12 Poin: Ada Bonusnya
Marselino Ferdinan dan 3 Pemain Diaspora Timnas Indonesia yang Main Kinclong saat Taklukkan Arab Saudi: Petarung Tangguh
Advertisement
"Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) dikabarkan telah mengirimkan permohonan kepada Asosiasi Sepak Bola Rusia (RFU) untuk menggelar laga persahabatan melawan skuad Harimau Malaya," ungkap Stadium Astro.
Sampai saat ini Rusia masih mendapatkan hukuman dari FIFA. Mereka masih dilarang beraktivitas di ajang resmi internasional sebagai buntut dari perang mereka dengan Ukraina.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Oktober
Menurut Stadium Astro, laga persahabatan antara Timnas Malaysia kontra Timnas Rusia itu akan digelar di Stadion Bukit Jalil pada Oktober mendatang. Meski sampai saat ini belum ada tanggal pasti.
"Laga persahabatan melawan pasukan Valery Karpin diperkirakan akan berlangsung di Stadion Nasional Bukit Jalil pada Oktober ini," jelas Stadium Astro.
Sampai saat ini FAM maupun RFU masih belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai rencana uji coba yang melibatkan dua negara itu.
Advertisement
Tanpa Kim Pan-gon
Saat ini Kim Pan-gon tak lagi menjadi pelatih kepala Timnas Malaysia. Kim mundur dari posisi itu beberapa waktu yang lalu.
Keputusan mundur Kim Pan-gon itu cukup kontroversial. Sebab, ada kesan Kim mundur secara terburu-buru.
Saat ini Timnas Malaysia ditukangi pelatih interim bernama Pau Marti. Sosok asal Spanyol itu pernah bekerja di tim muda Barcelona.
Sumber: Stadium Astro