Bola.com, Jakarta - BRI Liga 1 2024/2025 segera digelar. Kompetisi kasta teratas Indonesia tersebut akan dibuka dengan pertandingan antara juara bertahan Persib Bandung melawan kampiun Liga 2 musim lalu, PSBS Biak, Jumat (9/8/2024).
Sejumlah tim mulai berbenah untuk memperbaiki komposisi skuadnya. Perubahan regulasi kuota pemain asing juga dimanfaatkan dengan baik. BRI Liga 1 diharapkan jadi lebih berkualitas menghadirkan persaingan.
Advertisement
Regulasi kuota pemain asing memang mengalami banyak perubahan sejak era Liga 1 dimulai pada 2017. Pada musim perdana, hanya ada empat pemain asing dengan perincian dua pemain bebas konfederasi, satu marquee player, dan satu pemain Asia.
Lalu, kuota pemain asing tetap menjadi empat, tetapi komposisinya berubah menjadi tiga pemain bebas konfederasi dan satu Asia. Regulasi ini berlangsung selama Liga 1 2018 hingga 2022/2023.
Sejak Liga 1 2023/2024, kuota pemain asing bertambah menjadi enam. Perinciannya adalah lima pemain bebas konfederasi dan satu pemain ASEAN.
Kini, jumlah itu akan bertambah lagi mulai 2024/2025. Setiap klub bisa mendaftarkan delapan pemain asing, namun hanya enam saja yang bisa dimainkan di lapangan secara bersamaan.
Perubahan regulasi ini memunculkan sejumlah pemain yang mencuri perhatian. Bola.com telah merangkum lima pemain asing yang berpotensi jadi bintang baru BRI Liga 1 musim ini. Simak ulasannya:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Lucas Salinas (Borneo FC)
Berposisi sebagai gelandang serang, Lucas Salinas adalah pemain yang sangat berpengalaman. Dia mengawali karier di negara asalnya Brasil. Pengalamannya bertambah dengan memperkuat klub Portugal, Bulgaria, Israel, dan Bahrain.
Gelandang berusia 28 tahun itu memiliki prestasi gemilang meraih dua trofi di Bulgaria bersama Lokomotiv Plovdiv. Dengan apa yang ditorehkannya, Lucas Salinas dipredikasi akan jadi bintang baru BRI Liga 1 bersama Borneo FC.
Advertisement
Jordy Wehrmann (Madura United)
Nama Jordy Wehrmann menambah daftar pemain asal Belanda yang berkarier di Indonesia. Di Liga 1 2024/2025, dia tercatat sebagai pemain Madura United. Potensinya tentu masih berkembang di usia yang masih 25 tahun.
Wehrmann berpengalaman di Eredivisie dengan membela Feyenoord, satu di antara klub raksasa Belanda. Dia juga pernah meraih trofi juara bersama FC Luzern di Swiss. Klub terakhir yang dibelanya adalah Vukovar 1991, klub Kroasia, sebelum ke Indonesia.
Danilo Alves (PSS Sleman)
Lagi-lagi muncul nama asal Brasil dalam daftar ini. Sebelum membela PSS Sleman, Danilo Alves tercatat banyak berkarier di negara asalnya. Dia juga pernah membela klub-klub Asia di Jepang, Kazakhstan, dan Thailand.
Di Thailand, namanya sudah sangat dikenal. Prestasinya adalah membawa BG Pathum meraih titel juara Piala Liga Thailand 2023/2024. Sebagai penyerang, Danilo Alves termasuk rajin mencetak gol juga bersama Suphanburi dan Chonburi.
Advertisement
Julian Velazquez (PSBS Biak)
Bek tengah asal Argentina itu digadang-gadang sebagai pemain yang berpotensi jadi bintang. Dia sangat berpengalaman di Amerika Latin. Julian Velazquez bahkan ikut membawa Independiente menjuarai Sudamericana 2010, kompetisi kasta kedua antarklub Amerika Latin.
Kariernya sempat berlanjut ke Italia bersama Palermo. Lalu, Kroasia dan Rumania juga sempat jadi tempatnya menimba pengalaman. Negara-negara yang pernah jadi sejarah buatnya adalah Meksiko dan Bolivia. Kini, PSBS Biak sangat mengandalkan jasanya.
Mailson Lima (Persib Bandung)
Lahir di Belanda, tapi membela Timnas Cape Verde. Itulah yang dialami oleh winger anyar Persib Bandung, Mailson Lima. Kariernya tentu dimulai di Belanda, tapi prestasi gemilang didapatnya bersama klub negara lain.
Di Rumania, Mailson Lima meraih trofi bersama Viitorul Constanta. Dia kemudian dua kali membawa Ararat-Armenia menjuarai liga domestik Armenia pada 2018-2019 dan 2019-2020. Catatan ini membuatnya jadi salah satu calon bintang Liga 1.
Advertisement