Sukses


Perasaan Campur Aduk Febri Hariyadi, Harus Awali Musim BRI Liga 1 dengan Cedera Panjang

Bola.com, Bandung - Perasaan campur aduk berkecamuk di hati Febri Hariyadi. Ia harus menerima kenyataan pahit absen dalam kurun waktu yang panjang bersama Persib Bandung pada musim ini.

Piala Presiden 2024 yang seharusnya menjadi pramusim bagi Febri Hariyadi untuk memanaskan mesin menuju BRI Liga 1, malah berakhir malapetaka untuknya.

Febri mengalami cedera parah di lutut kirinya ketika membela Persib kontra Persis Solo di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, pada 25 Juli 2024.

Febri sudah naik meja operasi pada Selasa (13/8) malam WIB. Pembedahan berjalan berhasil. Namun, ia diperkirakan membutuhkan waktu selama enam bulan untuk pemulihan.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Absen sampai Awal Tahun Depan

Artinya, Febri Hariyadi akan melewati seluruh pertandingan Persib di putaran pertama BRI Liga 1 dan juga awal putaran kedua. Pemain yang akrab disapa Bow ini kemungkinan baru bisa balik lagi pada awal tahun depan.

"Awal musim yang terasa berbeda karena tidak bisa berjuang bersama tim. Kecewa sudah pasti, tapi bagaimanapun ini adalah bagian dari perjalanan karir sepak bola yang harus saya hadapi," ujar Febri di akun Instagram pribadinya.

"Tidak semua harapan selalu sama dengan kenyataannya. Kita tidak pernah tau apa yang terjadi di depan, apapun bisa terjadi," katanya menambahkan.

3 dari 4 halaman

Jalan Berliku untuk Mencapai Puncak

"Pada akhirnya saya belajar lagi bahwa apa yang sedang terjadi dalam kehidupan kita hari ini adalah bagian dari perjalanan menuju tujuan kita," tutur Febri.

"Tidak ada jalan pendakian menuju puncak tertinggi dengan melewati jalan yang mudah, terkadang kita harus melewati batu besar dan jalanan yang curam sebelum sampai puncak tertinggi."

"Bagi yang sedang berjuang untuk apapun itu, semoga kita selalu dikuatkan untuk menjalaninya," imbuh pemain yang identik dengan nomor punggung 13 ini.

Disadur dari: Bola.net (Fitri Apriani, Published 15/08/2024)

4 dari 4 halaman

Yuk Lihat Peta Persaingan

Video Populer

Foto Populer