Bola.com, Jakarta - Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, merasa bangga dengan penampilan para pemainnya yang sukses memenangkan laga Derbi Jawa Tengah melawan Persis Solo pada pekan kedua BRI Liga 1 2024/2025.
Dalam duel yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (17/8/2024) malam WIB itu, PSIS Semarang sukses mengamankan tiga poin setelah unggul 1-0 lewat gol tunggal Alfeandra Dewangga (45+2’).
Baca Juga
Advertisement
Gilbert Agius mengatakan, hasil ini layak dirayakan oleh anak asuhnya. Sebab, Mahesa Jenar berjuang habis-habisan untuk memenangkan laga. Kekompakan dan perjuangan itulah yang menjadi kunci PSIS menang di laga ini.
“Saya pikir, pada babak pertama kami memiliki penguasaan bola yang lebih baik. Meskipun tidak mampu menciptakan banyak peluang, kami bisa mengontrol jalannya laga,” kata Gilbert dalam konferensi pers, Sabtu (17/8/2024).
“Pada babak kedua, Persis Solo membuat kami tertekan. Saya sangat merasa gembira dengan para pemain. Karena mereka berjuang, tampil kompak, dan bertarung hingga menit akhir,” tambahnya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Laga yang Sulit
Menurut Gilbert, perjuangan PSIS Semarang untuk meraih kemenangan tidaklah mudah. Sebab, mereka harus menghadapi gelombang serangan Laskar Sambernyawa bertubi-tubi yang tak habis-habisnya datang.
“Tidak mudah untuk bertahan menghadapi banyak sepak pojok dan bola mati. Sebab, Persis memiliki eksekutor yang bagus, para pemain yang menyambut bola di area kotak penalti juga berbahaya,” ujarnya.
Pelatih asal Malta itu merasa gembira dengan hasil ini. Sebab, tambahan tiga poin ini sangat penting untuk mengembalikan kepercayaan diri pemain. Menurutnya, hasil ini sangat layak didapat anak asuhnya.
“Sekali lagi, saya sangat gembira dengan para pemain. Sebab, kemenangan ini sangat penting bagi mereka. Ini merupakan hasil yang layak setelah mereka berjuang habis-habisan selama 90 menit,” ujarnya.
Advertisement
Modal Berharga
Sementara itu, pemain PSIS Semarang, Riyan Ardiansyah, mengungkapkan sejumlah kunci penting di balik kemenangan ini. Dia menyebut, hasil positif ini menjadi modal berharga untuk menatap laga berikutnya.
“Alhamdulillah, PSIS bisa meraih tiga poin. Pada pertandingan tadi, ini adalah laga yang sulit bagi kami. Namun karena kami bekerja sama, bekerja keras, dan mengikuti instruksi pelatih, hasilnya kami memenangkan pertandingan,” kata Riyan.