Sukses


Membandingkan Starting XI Timnas Indonesia saat Kalahkan Argentina dan Kandas dari Thailand: Tak Masalah, Namanya Juga Rotasi

Bola.com, Seoul - Timnas Indonesia U-20 mengalami kekalahan saat menghadapi Timnas Thailand U-20 dalam laga kedua Seoul Earth on Us Cup 2024.

Timnas Indonesia U-20 kalah dengan skor 2-0 dalam laga yang digelar di Seoul Mokdong Stadium, Korea Selatan, Jumat (30/8/2024) sore WIB.

Kekalahan itu tentu cukup mengejutkan. Sebab, pada laga pertama, Timnas Indonesia U-20 mampu meraih kemenangan 2-1 atas Timnas Argentina U-20.

Namun, perlu diketahui pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri melakukan rotasi yang cukup besar dalam pertandingan ini. Ada lima pemain baru yang dipasang sebagai starter oleh Indra saat menghadapi Thailand.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Kesempatan Semua Pemain

Indra Sjafri memberikan kesempatan sebanyak-banyaknya bagi pemain di skuad Timnas Indonesia U-20. Mereka diberi menit bermain yang cukup.

I Wayan Artha, Rahmat Syawal, Maouri Ananda, Muhammad Ragil, dan Marselinus Ola adalah mereka yang tidak menjadi starter saat melawan Argentina tetapi dimainkan ketika menghadapi Thailand.

Secara permainan, Timnas Indonesia U-20 memang tampil cukup apik saat menghadapi Thailand. Namun, di depan gawang mereka memang kurang tajam.

3 dari 4 halaman

Starting XI Timnas Indonesia U-20 Vs Argentina

Formasi: 3-4-3

  • Kiper: Ikram Algiffari
  • Belakang: Meshaal Hamzah, Kadek Arel, Iqbal Gwijangge
  • Tengah: Alfharezzi Buffon, Tony Firmansyah, Figo Dennis, Dony Tri Pamungkas
  • Depan: Arlyansyah Abdulmanan, Ousmane Maiket Camara, Riski Afrisal
  • Pelatih: Indra Sjafri
4 dari 4 halaman

Starting XI Timnas Indonesia U-20 Vs Thailand

Formasi: 3-4-3

  • Kiper: I Wayan Artha (Kiper)
  • Belakang: Iqbal Gwijangge, Kadek Arel, Rahmat Syawal
  • Tengah: Alfharezzi Buffon, Tony Firmansyah, Maouri Ananda, Dony Tri Pamungkas
  • Depan: Marselinus Ola, Muhammad Ragil, Riski Afrisal
  • Pelatih: Indra Sjafri 
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer