Bola.com, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan penilaian terhadap jersey latihan yang baru untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Seragam baru latihan Timnas Indonesia berwarna merah dan putih, namun celananya hitam. Merah mendominasi pundak dan pinggir badan. Sementara putih di dada dan punggung.
Baca Juga
Advertisement
Jersey baru latihan Timnas Indonesia telah debut dalam latihan di Lapangan ABC Kompleks Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, pada Jumat (30/8/2024) sore WIB.
Namun, pada latihan di Lapangan A GBK, Sabtu (30/8/2024), Timnas Indonesia memakai seragam latihan yang berbeda. Warnanya hitam dan putih. Celananya juga hitam.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jawaban Shin Tae-yong
Jersey latihan baru Timnas Indonesia itu masih disediakan oleh Erspo, apparel yang menjadi penyedia peralatan olahraga tim berjulukan Garuda itu mulai tahun ini.
"Untuk Erspo memang membaik. Mereka pun berusaha untuk menjadi lebih baik. Kami masih berkoordinasi juga. Menurut saya, harus menjadi lebih baik lagi daripada sekarang," imbuh Shin Tae-yong.
Sebelumnya ketika Erspo meluncurkan jersey latihan Timnas Indonesia yang lama pada Maret 2024, Shin Tae-yong sempat mengeluhkan seragam latihan. Dia meminta untuk diganti.
Advertisement
Pro dan Kontra
Di sisi lain, netizen memberikan reaksi negatif terhadap jersey latihan baru Timnas Indonesia. Bahkan tidak sedikit yang memberikan sindiran.
"Baju partai ini mah," tulis akun @northbeahcside dalam kolom komentar unggahan Timnas Indonesia. "Tinggal dikasih sepeda sama helm cocok buat balap jerseynya," ujar akun @bekasanfutbol.
"Jersey apa kaus penjaskes wkwk," ungkap akun @alataasss. "Celana sama baju tidak matching kocak," tutur akun @saufie_mitri. "Kayak bukan jersey sepak bola malah kayak bulutangkis," kata akun @dyaradea.
Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sementara itu, Timnas Indonesia akan memulai perjuangannya dalam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan menantang tuan rumah Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, pada 5 September 2024.
Lima hari setelah berhadapan dengan Arab Saudi, Timnas Indonesia bakal meladeni perlawanan Timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.
Shin Tae-yong memanggil 26 pemain untuk dua pertandingan Grup C putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, dengan 13 di antaranya bermain di luar negeri, satu tanpa klub, dan 12 dari kompetisi domestik.
Advertisement
26 Pemain Timnas Indonesia Vs Timnas Arab Saudi dan Timnas Australia
Kiper
1. Maarten Paes (FC Dallas, Amerika Serikat)
2. Ernando Ari Sutaryadi (Persebaya Surabaya)
3. Muhammad Adi Satryo (PSIS Semarang)
4. Nadeo Argawinata (Borneo FC)
Bek
5. Jay Idzes (Venezia, Italia)
6. Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers U-21, Inggris)
7. Rizky Ridho (Persija Jakarta)
8. Muhammad Ferarri (Persija Jakarta)
9. Wahyu Prasetyo (Malut United)
10. Calvin Verdonk (NEC Nijmegen, Belanda)
11. Nathan Tjoe-A-On (Swansea City, Inggris)
12. Sandy Walsh (KV Mechelen, Belgia)
13. Shayne Pattynama (KAS Eupen, Belgia)
14. Asnawi Mangkualam (Port FC, Thailand)
15. Pratama Arhan (Suwon FC, Korea Selatan)
Gelandang
16. Thom Haye (Tanpa Klub)
17. Ivar Jenner (Jong Utrecht, Belanda)
18. Marselino Ferdinan (Oxford United, Inggris)
19. Egy Maulana Vikri (Dewa United)
20. Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
21. Ricky Kambuaya (Dewa United)
Penyerang
22. Rafael Struick (ADO Den Haag, Belanda)
23. Ragnar Oratmangoen (FCV Dender, Belgia)
24. Ramadhan Sananta (Persis Solo)
25. Dimas Drajad (Persib Bandung)
26. Hokky Caraka (PSS Sleman)