Sukses


Serba-Serbi Matchday Pertama Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia dan Bahrain Kompak Bikin Kejutan

Bola.com, Jakarta - Pertandingan pertama di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 selesai diselenggarakan. Dua tim menarik perhatian pada matchday tersebut.

Dua tim yang dimaksud adalah Timnas Indonesia dan Timnas Bahrain. Keduanya seakan kompak membuat kejutan.

Timnas Bahrain di luar dugaan meraih kemenangan saat bertandang ke markas Timnas Australia, Robina Stadium, Kamis (5/9/2024). Mereka menang 1-0 atas Socceroos.

Sementara itu Timnas Indonesia mampu menahan imbang tim kuat, Timnas Arab Saudi. Pertandingan yang berlangsung di King Abdullah Sports City Stadium, Jumat (6/9/2024) dini hari WIB itu berakhir dengan skor 1-1.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Jepang yang Menggila

Sementara itu Timnas Jepang tampil menggila. Samurai Blue mengalagkan Timnas China dengan skor telak 7-0.

Penampilan Timnas Jepang di Saitama Stadium, Kamis (5/9/2024) memang sangat dominan. Mereka membuat Timnas China benar-benar tidak berdaya.

Takumi Minamino mencetak dua gol pada laga itu. Sementara Wataru Endo, Kaoru Mitoma, Junya Ito, Daizen Maeda, dan Takefusa Kubo mencetak satu gol.

3 dari 4 halaman

Hasil Matchday Pertama Grup C R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

  • Jepang 7-0 China
  • Australia 0-1 Bahrain
  • Arab Saudi 1-1 Indonesia
4 dari 4 halaman

Klasemen Grup C R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Klasemen

Pos  Negara  Main Menang Seri Kalah  SG Poin
 1.  Jepang  1  1  0  0  7-0  3
 2.   Bahrain  1  1  0   0  1-0   3
 3.    Arab Saudi  1  0  1  0  1-1   1
 4.    Indonesia  1  0  1  0  1-1  1
 5.   Australia   1  0  0  1  0-1  0
 6.    China   1   0  0  1  0-7  0

Video Populer

Foto Populer