Sukses


Bikin Sakit Hati Malaysia, Thailand dan Vietnam! Nilai Pasar Calon Pemain Naturalisasi Mees Hilgers Lebih Tinggi dari Timnas Mereka

Bola.com, Jakarta - Calon amunisi terbaru Timnas Indonesia, Mees Hilgers, bakal menjadi sosok pemain yang fantastis. Sebab, harga pasar pemain kelahiran Belanda ini melampaui tiga negara pesaing skuad Garuda di Asia Tenggara.

Sebelumnya, pencinta sepak bola di Tanah Air sempat digegerkan dengan mencuatnya nama Mees Hilgers dan Eliano Teijnders.

Kedua pemain yang sama-sama berkarier di Liga Belanda ini telah bertemu dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Mees Hilgers bahkan sudah mengutarakan keinginannya untuk menjalani proses naturalisasi menjadi WNI. Pemain berusia 23 tahun itu sudah mantap memutuskan memperkuat skuad Garuda, sebagai tanah kelahiran leluhurnya.

"Ya, saya memilih bermain untuk Indonesia, saya sudah memutuskan. Saya merasa sangat bangga saat ini," kata Mees Hilgers saat menjalani sesi wawancara di kanal Youtube resmi milik FC Twente.

Mees Hilgers memang bakal jadi sosok yang fenomenal. Sebab, pemain berusia 23 tahun ini memiliki nilai pasar yang fantastis. Bahkan, tiga negara Asia Tenggara pun masih tak bisa menyamai harganya.

 

 

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Harga Pasar Mees Hilgers

Mees Hilgers memang bukan pemain yang sembarangan. Sebab, bek kelahiran Amersfoort itu menjadi salah satu bek muda yang punya kiprah mentereng di kasta tertinggi Liga Belanda alias Eredivisie selama beberapa musim terakhir.

Maka, tak mengherankan apabila Mees Hilgers memiliki nilai pasar yang mencapai tujuh juta euro. Kalau dikonversi menjadi rupiah, angka ini bisa setara dengan Rp121,67 miliar.

Nilai ini terhitung fantastis. Sebab, angkanya sudah melampaui nilai pasar milik Thom Haye yang sebelumnya berstatus sebagai penggawa Timnas Indonesia yang punya harga paling tinggi. Sebagai informasi, nilai Haye hanya separuhnya, yakni Rp52,14 miliar.

Dengan demikian, Mees Hilgers bakal menjadi pemain dengan nilai pasar tertinggi di Timnas Indonesia. Tak hanya itu, ada fakta menarik lainnya dari bek berusia 23 tahun tersebut.

 

 

 

 

3 dari 3 halaman

Lampaui Tiga Negara ASEAN

Catatan yang menarik dari nilai pasar ini ialah bahwa Mees Hilgers tak hanya menjadi pesepak bola dengan nilai pasar tertinggi di kawasan Asia Tenggara, tetapi juga melampaui sederet negara-negara tetangga.

Sebab, jika dibandingkan dengan tiga negara ASEAN yang menjadi pesaing Timnas Indonesia, nilai Mees Hilgers masih lebih mahal.

Malaysia, misalnya, nilai skuadnya hanya menyentuh 6,38 juta euro atau setara Rp110,81 miliar. Sementara itu, Thailand yang memiliki banyak pemain abroad pun nilai pasarnya hanya berada di kisaran 6,43 juta euro.

Jika dikonversi ke rupiah, harga pasar skuad Gajah Perang menyentuh Rp111,68 miliar. Yang terakhir adalah Vietnam.

Menduduki urutan kedua dalam daftar harga pasar tertinggi di Asia Tenggara, The Golden Star memiliki market value sebesar 6,83 juta euro atau Rp 118,63 miliar.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer