Sukses


Bisa Jadi Andalan di Sisi Kiri Pertahanan Timnas Indonesia, Calvin Verdonk: Bangga Mewakili Negara Ini!

Bola.com, Jakarta - Calvin Verdonk menjadi satu dari banyak pemain keturunan yang memperkuat Timnas Indonesia. Meski berstatus sebagai keturunan, Verdonk memiliki nasionalisme yang tinggi.

Bahkan, Calvin Verdonk selalu merasa bangga saat memperkuat Timnas Indonesia. Verdonk kerap mengawal sisi kiri pertahanan Skuad Garuda. Bahkan, pemain berusia 27 tahun itu menjadi andalan baru di posisi itu.

"Bangga mewakili negara ini. Terima kasih atas dukungannya yang luar biasa," kata Calvin Verdonk melalui Instagram.

Sejauh ini Calvin Verdonk sudah memiliki dua caps bersama Timnas Indonesia. Penampilan pertamanya terjadi saat Skuad Garuda menjamu Timnas Filipina pada Juni lalu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Fokus Australia

Timnas Indonesia meraih hasil imbang 1-1 saat bertandang ke markas Timnas Arab Saudi, Jumat (6/9/2024). Skor imbang yang menjadi permulaan yang baik bagi Skuad Garuda di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun, Calvin Verdonk sudah melupakan pertandingan itu. Pemain NEC Nijmegen itu mengincar hasil positif saat menjamu Timnas Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Selasa (10/9/2024).

"Senang dengan poin di Jeddah, sekarang fokus untuk pertandingan Selasa," tegasnya.

3 dari 4 halaman

Perpanjangan Kontrak

Sementara itu belum lama ini Calvin Verdonk mendapatkan perpanjangan kontrak di NEC Nijmegen. Klub liga level tertinggi Belanda itu mengontrak Verdonk hingga musim panas 2027.

Dengan kontrak itu, NEC Nijmegen menjadi klub paling lama yang dibela Calvin Verdonk. Pemain yang memiliki garis keturunan Aceh itu membela NEC dalam 129 kesempatan.

Selain itu, sejauh ini Calvin Verdonk juga sudah mencetak tujuh gol dan menyumbangkan tujuh assist untuk NEC Nijmegen.

4 dari 4 halaman

Klasemen R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Hasil Matchday 1

  • Australia Vs Bahrain 0-1
  • Jepang Vs China 7-0
  • Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1

Klasemen

Pos  Negara  Main Menang Seri Kalah  SG Poin
 1.  Jepang  1  1  0  0  7-0  3
 2.   Bahrain  1  1  0   0  1-0   3
 3.    Arab Saudi  1  0  1  0  1-1   1
 4.    Indonesia  1  0  1  0  1-1  1
 5.   Australia   1  0  0  1  0-1  0
 6.    China   1   0  0  1  0-7  0
Selanjutnya: Fokus Australia

Video Populer

Foto Populer