Sukses


Prediksi BRI Liga 1 Persis Solo vs Madura United: Pertarungan Klub Pesakitan

Bola.com, Jakarta - Persis Solo dan Madura United dalam kondisi babak belur jelang pertemuan keduanya pada lanjutan BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Manahan, Solo, Jum'at (13/9/2024) malam WIB.

Tuan rumah jadi salah satu pesakitan terparah di awal kompetisi. Semi-finalis Piala Presiden 2024 itu menelan tiga kekalahan beruntun dari PSM Makassar, PSIS Semarang dan Persija Jakarta.

Setali tiga uang, nasib Madura United juga tak lebih baik. Usai ditahan imbang Malut United di laga perdana, mereka berturut-turut takluk dari Barito Putera dan Persita Tangerang.

Tak heran bila pertandingan nanti akan sangat menentukan bagi kedua kesebelasan. Satu kekalahan lainnya akan sulit diterima oleh fans yang setia mendukung.Lantas, bagaimana persiapan kedua kesebelasan menjelang pertandingan nanti? Berikut ulasan selengkapnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Pemusatan Latihan Jadi Titik Balik

Sadar timnya dalam keadaan kurang bagus, Persis Solo mengagendakan pemusatan latihan selama jeda internasional. Pemahaman taktik jadi yang paling disorot.

Kehilangan Alexis Messidoro membuat pelatih Milomir Seslija harus mengubah permainan timnya. Sektor flank kini bakal jadi tumpuan utama.

Kemenangan atas Barito Putera dalam laga uji coba menyiratkan potensi Laskar Sambernyawa sebenarnya. Kemenangan jadi harga mati di pertandingan nanti.

3 dari 4 halaman

Cedera & Absensi Gerogoti Kekuatan

Madura United menghadapi tantangan berat saat melawat ke Solo. Cedera Nurdiansyah dan Haudi Abdillah merupakan masalah pelik bagi pertahanan Laskar Sape Kerrap.

Nasib klub asal Pulau Garam itu semakin sial mengingat Iran Junior terkena kartu merah di laga terakhir. Tanpanya, Madura United kehilangan satu-satunya playmaker di dalam tim.

Masalah-masalah yang mendera mau tak mau membuat Madura United realistis. Satu poin jadi hasil terbaik ketimbang pulang tanpa sebiji poin.

4 dari 4 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

  • Persis Solo (4-2-3-1): M. Riyandi; Althaf Indie, Eduardo Kunde, Ricardo Lima, Eky Taufik; Sutanto Tan, Ripal Wahyudi; Irfan Jauhari, Sho Yamamoto, Moussa Sidibe; Karim Rossi
  • Pelatih: Milomir Seslija
  • Madura United (4-3-3): Dida; Taufik Hidayat, Kartika Vedhayanto, Pedro Monteiro, Koko Ari Araya; Jordy Wehrmann, Ilhamsyah, Lulinha; Noriki Akada, Maxuel Silva, Febrian Triyanto
  • Pelatih: Widodo Cahyono Putro

Prediksi Bola.com: 55-45

Video Populer

Foto Populer