Sukses


Punya Modal Luar Biasa, Jordi Amat Pede Timnas Indonesia Meraih Hasil Maksimal di R3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.com, Jakarta - Bek tengah Timnas Indonesia, Jordi Amat memuji penampilan Skuad Garuda dalam dua laga awal putaran ketiga Kualifikasi Piala Duhnia 2026. Tim asuhan Shin Tae-yong meraih dua poin dari dua laga itu.

Timnas Indonesia mampu menahan imbang 1-1 Timnas Arab Saudi di Jeddah. Sementara saat bermain di Jakarta, Skuad Garuda menahan imbang Timnas Australia 0-0.

Jordi Amat merasa dua poin dari dua laga itu sangat spesial. Apalagi dua poin itu diperoleh dari dua tim raksasa sepak bola Asia.

“Poin melawan Australia dan Arab Saudi merupakan poin yang sangat penting bagi kita. Apalagi mereka adalah dua tim favorit yang berada di grup,” ujar Jordi Amat.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pede!

Perjalanan yang harus dilalui Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 masih sangat panjang. Jordi Amat pun merasa tantangan yang akan dihadapi Skuad Garuda akan sangat berat.

Namun, Jordi Amat juga memiliki rasa percaya diri yang tinggi. Pemain Johor Darul Ta'zim itu menyebut Timnas Indonesia terus mengalami peningkatan.

“Masih banyak tantangan di depan. Tapi saya percaya dengan kemampuan kita, kemampuan tim ini. Jadi atas hasil dua pertandingan sebelumnya, saya ucapkan selamat kepada para pemain dan suporter,” jelas Jordi.

 

3 dari 3 halaman

Menatap Bahrain dan China

Timnas Indonesia akan kembali beraksi Oktober mendatang. Skuad Garuda akan menjalani dua laga tandang krusial.

Pada 10 Oktober, Timnas Indonesia akan menyambangi markas Timnas Bahrain. Lima hari kemudian, mereka harus bertandang ke markas Timnas China.

“Dua laga ke depan sangat amat penting, kita akan menjalani pertandingan tandang dan kita membutuhkan performa luar biasa lainnya. Tentu kita akan berjuang sampai detik terakhir," tandas pemain berusia 32 tahun itu.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer