Sukses


Justin Hubner Sindir Balik Netizen Malaysia soal Tutor Kalahkan Timnas Indonesia 5 Tahun Lalu: Harus Terima Kenyataan Tidak Selevel Kami

Bola.com, Jakarta - Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner, menyindir balik netizen Malaysia yang mengungkit kemenangan Timnas Malaysia atas Timnas Indonesia pada lima tahun lalu.

Netizen Malaysia dengan akun @OnefootballM di X menyayangkan Timnas Australia yang tidak belajar dari Malaysia bagaimana caranya mengalahkan Timnas Indonesia.

Akun @OnefootballM mengunggah video kemenangan Malaysia 3-2 atas Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada 5 September 2019 dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

"Australia tidak belajar dari Malaysia bagaimana mengalahkan skuad King Indonesia di SUGBK. Tutorial ada di YouTube Astro Arena," tulis pengguna ber-followers 13,5 ribu itu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Balasan Justin Hubner

"Boleh diriset dan buat kajian. Timnas Jepang juga boleh melihat tutorial ini untuk melawan di SUGBK nanti," jelas akun @OnefootballM.

Jepang memang akan menantang tuan rumah Timnas Indonesia dalam matchday kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada 15 November 2024.

Cuitan akun @OnefootballM itu diposting oleh akun Instagram @vibeballs dan dikomentari oleh Justin Hubner.

"Beberapa negara harus menerima kenyataan bahwa mereka tidak lagi berada di level kita," tulisnya dalam akun Instagram @justinhubner5.

3 dari 3 halaman

Satu-satunya Negara ASEAN di Putaran 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sekarang, Timnas Indonesia mulai menunjukkan bahwa level tim berjulukan Garuda itu sudah mencapai Asia, bukan Asia Tenggara (ASEAN) lagi.

Timnas Indonesia sudah membuktikan menjadi negara ASEAN satu-satunya yang berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dalam dua partai awal Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia dapat mengimbangi langganan Piala Dunia, Timnas Arab Saudi 1-1 dan Timnas Australia 0-0.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer