Sukses


Jadwal Padat Mees Hilgers Calon Bek Timnas Indonesia: Lawan Thom Haye Dulu, Besoknya Sumpah, Langsung Nantang MU di Liga Europa

Bola.com, Jakarta Calon bek Timnas Indonesia, Mees Hilgers, menjalani jadwal padat pada September 2024. Selain berlaga di Eredivisie, Mees bersama FC Twente akan berlaga di Liga Europa.

Pertandingan pertama di Liga Europa adalah melawan Manchester United di Old Trafford, Kamis (26/9/2024) dini hari.

Itu sebabnya, Mees mendapat keringanan untuk menuntaskan proses naturalisasi menjadi WNI.

Untuk mempercepat, pemerintah Indonesia memfasilitasi pengambilan sumpah kedua pemain tersebut dilakukan di KBRI Den Haag pada Senin (23/9/2024).

Pasalnya, jadwal mereka padat, terutama Mees yang harus bertanding di Liga Europa, sehingga tidak memungkinkan untuk ke Indonesia.

Sebelum bertanding melawan MU, Mees memperkuat Twente dalam pelam ketiga Eredivisie melawan Almere, klub yang diperkuat gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye pada Minggu (22/9/2024) malam WIB.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Jadwal Padat Mees Hilgers

22 September: Almere Vs FC Twente

23 September: Sumpah WNI di Den Haag

26 September: FC Twente Vs MU

3 dari 4 halaman

Percepat Naturalisasi

 

Hilgers dan Eliano diproyeksikan untuk bisa membela Timnas Indonesia melawan Timnas Bahrain pada 10 Oktober 2024 dan Timnas China pada 15 Oktober 2024 dalam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Berhubung karena dua calon WNI yang akan bergabung dengan Timnas Indonesia masih ada di Belanda, maka langkah tercepat yang bisa diambil adalah memberangkatkan Dirjen AHU," kata Menteri Hukum dan HAM (Menkumham), Supratman Andi Agtas.

"Untuk pengambilan sumpah Hilgers dan Eliano sebagai WNI di KBRI Belanda," tutur pria berusia 54 tahun tersebut.

4 dari 4 halaman

Kibarkan Bendera Indonesia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer