Sukses


Polresta Bandung Tetapkan 6 Tersangka Pengeroyokan Steward Persib

Bola.com, Bandung - Polresta Bandung telah menetapkan enam orang tersangka dalam kasus pengeroyokan steward pascalaga Persib Bandung kontra Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Senin (23/9/2024) lalu.

Seperti diketahui sebanyak sembilan orang steward menjadi korban penyerangan secara tiba-tiba oleh oknum Bobotoh, bahkan salah satunya harus dirawat di RSUD Otto Iskandardinata, Soreang.

Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengaku pihaknya sudah berhasil mengamankan enam tersangka yang berkaitan dengan kerusuhan di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Senin (23/9/2024) lalu.

Penetapan enam tersangka tersebut berdasarkan hasilo melakukan penyelidikan dengan mengumpulkan barang bukti dan keterangan dari para saksi. Hasilnya,untuk sementara ini ada enam orang dari pihak suporter yang terbukti melakukan aksi pengeroyokan itu.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

6 Tersangka

Enam orang tersangka tersebut lanjut Kusworo Wibowo memiliki peran masing-masing, ada yang menendang, memukul, dan merusak barang di stadion.

"Enam tersangka ini dengan berbagai latar belakang, ada yang mahasiswa, ada yang kerja, lalu modus dan motif yang berbeda, ada yang mukul, ada yang menendang, ada yang merusak barang-barang," jelas Kusworo di Mapolresta Bandung, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (26/9/2024)

Para tersangka ini lanjut Kusworo dijerat dengan Pasal 170 KUHP tentang Pengeroyokan dengan ancaman pidana selama 7 tahun penjara.

"Apabila menyebabkan luka berat di mana korban tidak bisa melakukan pekerjaan kesehariannya, maka tersangka bisa dijerat dengan ancaman hukum 9 tahun pidana penjara," tegas Kusworo.

3 dari 4 halaman

Suporter Balas Dendam

Kemenangan Persib atas Persija (2-0) pada pekan keenam BRI Liga 1 2024/2025, di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung dinodai kerusuhan dari sebagian oknum Bobotoh.

Mereka tiba-tiba turun ke lapangan selepas pertandingan dan menyerbu Steward, petugas pengamanan stadion.

Para steward yang tengah berjaga terkena amuk dari penonton yang turun ke lapangan. Bahkan hingga mengejar sampai ke pintu ruang ganti pemain.

Dugaan sementara aksi kerusuhan yang menyerang steward itu buntut dari insiden saat Persib melawan Port FC yang berakhir 0-1, 19 September lalu, termasuk adanya dugaan pelecehan dari petugas steward.

4 dari 4 halaman

Persib Awal Musim Ini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer