Sukses


BRI Liga 1: Menang atas PSS, Malut United Terdongkrak Tembus 10 Besar Klasemen

Bola.com, Solo - Malut United sukses mengamankan poin penuh di kandang PSS Sleman pada laga pekan ketujuh BRI Liga 1 2024/2025. Tim besutan Imran Nahumarury itu menang 1-0 di Stadion Manahan, Kota Solo, Jawa Tengah, Kamis (26/9/2024) malam WIB.

Tambahan tiga poin membuat Malut United sukses menembus 10 besar klasemen sementara Liga 1. Skuad yang dijuluki Laskar Kie Raha itu duduk di peringkat kesembilan dengan sembilan angka.

Gol tunggal Rifal Lastori di menit ke-52 mengantarkan Malut United meraih kemenangan kedua pada musim ini. Tiga laga di antaranya berakhir imbang dan dua partai sisanya berujung kekalahan.

Meski menang, pelatih Imran Nahumarury menyebut pertandingan berjalan sulit. Menurutnya, PSS Sleman memberikan perlawanan sengit sepanjang laga. Plus pada pekan sebelumnya, tuan rumah baru saja mendulang hasil positif di kandang.

"PSS Sleman bukan lawan yang mudah bagi kami. Apalagi mereka meraih hasil positif kemarin. Kami respek ke mereka," ujar pelatih Malut United tersebut seusai laga.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Evaluasi Sepekan Penuh

Kemenangan berharga tersebut merupakan buah kerja keras seluruh elemen tim. Imran Nahumarury mengatakan, selama sepekan terakhir Malut United intens berlatih demi target poin maksimal kontra PSS Sleman.

"Maka dari itu di seminggu terakhir itu, kami coba untuk lebih konsentrasi lagi bagaimana mengubah taktikal. Ada beberapa pemain yang memang saya simpan termasuk Rifal Lastori karena saya yakin dia akan memberikan kontribusi yang lebih," katanya.

"Tapi sekali lagi sepak bola ya sepak bola. Kami punya peluang berhasil untuk gol. Tapi saya pikir pemain Sleman luar biasa dan kali ini kami beruntung," sambung Imran Nahumarury.

 

3 dari 5 halaman

Perubahan Taktikal

Lebih jauh, Imran Nahumarury menuturkan, kemenangan tersebut tak terlepas dari perubahan taktik yang dilakukan pada babak kedua. Beruntungnya, Malut United dapat memaksimalkan peluang untuk mencetak gol.

"Memang dari awal kami sudah instruksikan main di middle block. Sleman mempunyai pemain yang bagus di wing makanya kami mencoba untuk di babak pertama menunggu. Babak kedua ada perubahan taktikal, kali ini kami lebih beruntung dan memaksimalkan peluang yang dimiliki," ucapnya.

"Sekali lagi pertandingan tidak mudah. Kami respect kepada Sleman, ini baru awal buat kami perjalanan masih panjang mungkin hari ini teman-teman bisa merayakan tapi setelah itu kita akan fokus di match berikutnya," lanjut Imran.

 

4 dari 5 halaman

Bersyukur

Sementara itu, gelandang Malut United, Frets Butuan, bersyukur atas kemenangan tim. Mantan pemain Persib Bandung itu berujar, hasil positif ini bisa menambah motivasi pemain untuk laga-laga selanjutnya.

"Kami bersyukur bisa dapat tiga poin tentunya permainan yang tidak mudah. Kami bermain di babak pertama kedua tim kayaknya hati-hati sekali dalam bermain. Sleman bermain bagus mereka punya banyak peluang tapi hari ini keberuntungan berpihak kepada Maluku," ungkap Frets Butuan.

"Babak pertama berjalan dengan yakin kemudian babak kedua bersyukur kami tadi bisa manfaatkan peluang dan terjadi gol. Tentunya ini hasil yang bagus buat kami dan untuk menambah motivasi pemain," tandasnya.

5 dari 5 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Video Populer

Foto Populer