Sukses


Oh Ternyata Ini Siasat PSSI Agar Timnas Indonesia Bisa Maksimal Saat Hadapi Bahrain dan China

Bola.com, Jakarta - Tinggal hitungan jam yang sangat mendebarkan, Timnas Indonesia akan menantang Bahrain dalam lanjutan Grup C putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Semua mata akan tertuju ke Riffa, tepatnya ke Bahrain National Stadium, Kamis (10/101/2024). Skuad Garuda siap bertarung habis-habisan demi meraih poin.

Sebelumnya, Jay Idzes dkk. tampil perkasa usai bermain imbang dengan dua langganan Piala Dunia, Arab Saudi dan Australia.

Menantang Bahrain, Timnas Indonesia menyerbu dengan semua pemain terbaiknya, termasuk duo naturalisasi anyar, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Setelah Bahrain, Skuad Garuda besutan Shin Tae-yong kemudian terbang ke China guna menantang Negara Tirai Bambu tersebut pada 15 Oktober.

Dukungan terus mengalir dan kali ini Erick Thohir, Ketua Umum PSSI, kembali menyatakan keyakinannya terkait ikhtiar Indonesia menuju pentas dunia.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Persiapan Timnas Indonesia

Lewat kanal YouTube Liputan 6 Sport, sang ketum membeberkan persiapan serta langkah-langkah strategis yang dilakukan PSSI untuk mendukung Shin Tae-yong dan pasukannya guna mencapai target maksimal pada dua laga nanti.

"Ya, kita awali waktu itu bagaimana negosiasi dengan operator Liga 1 juga. Di mana kita bisa break empat hari lebih awal. Agar apa, paling tidak pemain-pemain itu bisa punya recovery dan juga bisa konsolidasi," Erick Thohir mengatakan. 

"Artinya, recovery agak lumayan. Tentu ya, Maarten Paes sendiri bisa bergabung tanggal 8 Oktober. Nah, inilah yang harus kita akali dengan recovery yang bagus, termasuk bagaimana kita bela-belain sewa pesawat dari Bahrain ke China itu benar-benar untuk recovery."

"Kalau tidak bayangkan, tim kita habis main, langsung berangkat dari Bahrain menuju China itu harus ke Doha, Doha ke Hongkong, Hongkong ke Beijing, Beijing terus ke Qingdao."

"Selain itu, coach Shin Tae-yong juga mengambil asisten baru untuk mendongkrak performa penyerang kita," ujar Erick Thohir.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

3 dari 4 halaman

Rencana STY

Melawan Bahrain, Erick Thohir percaya Shin Tae-yong sudah punya rencana terkait permainan Jay Idzes cs.

"Coach Shin Tae-yong inikan tipe coach yang bermain menyerang. Ya memang defence, tapi banyak menyerang. Nanti tergantung pemain, baik pemain tengah, pemain sayap, bisa nggak dia tak hanya defence tapi juga menyerangnya baik sehingga kita bisa menciptakan peluang".

"Kalau kita lihat Bahrain maupun China rangkingnya jauh lebih baik dari kita, 70-an dan 90-an. Ya tetapi kembali kita ini bangsa yang besar, kita juga punya kemauan yang lebih besar untuk menargetkan poin di Bahrain dan China," tegas Erick Thohir. 

4 dari 4 halaman

Masuknya Mees dan Eliano

Menariknya, starting XI Indonesia juga dipastikan berubah menyusul kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Ini merupakan debut bagi kedua pemain keturunan asal Belanda itu. Mampukah mereka tampil baik dan maksimal?

"Jangan lupa loh, Justin Hubner cedera. Artinya kan, kalau kita kehilangan dua bek tengah saja sebenarnya kita tipis. Cuma ada Rizky Ridho, Ferrari, Mees Hilgers, dan Jay Idzes."

"Itu yang selalu saya bilang, harus ada persamaan kualitas 2 kali 11 kalau kita mau mengalahkan tim-tim besar seperti Arab Saudi, Australia, China, bahkan Bahrain".

"Makanya, dengan penambahan Mees Hilgers itu bisa menambah kedalaman tim. Jelas juga, dengan adanya Eliano Reijnders sekarang kedalaman tim menjadi sangat penting karena dia akan membawa warna permainan sendiri," tambahnya. 

Kini, Shin Tae-yong beserta seluruh bala tentaranya fokus 100 persen untuk meraih angka di kandang Bahrain maupun China.

Torehan positif dari kedua negara tersebut sangat menentukan kans Skuad Garuda ke fase selanjutnya. Semangat!

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer