Bola.com, Jakarta - Skor 2-2 yang tercipta di akhir laga Bahrain versus Timnas Indonesia memicu ketakpuasan dari pencinta Tim Garuda di mana pun berada. Akibatnya, the power of netizen +62 kembali "meledak".
Suporter Timnas Indonesia membanjiri dunia maya, menyasar akun-akun yang dianggap merugikan tim asuhan pelatih Shin Tae-yong pada pertandingan matchday ketiga grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia tersebut.
Baca Juga
Advertisement
Satu di antara akun yang terkena serangan warganet Indonesia adalah akun Instagram resmi Asosiasi Sepak Bola Bahrain (BFA), @bahrainfa.
Tak lama setelah pertandingan Bahrain vs Timnas Indonesia usai, admin akun IG BFA mem-posting informasi skor akhir pertandingan. Ketika itu, kolom komentar masih dibiarkan terbuka.
Akan tetapi, dalam sekejap, kolom komentar dibanjiri netizen +62 yang melampiaskan kekesalan dan ketakpuasan. Tak butuh waktu lama hingga ribuan komentar masuk ke postingan itu.
Lalu, tak berapa lama kemudian, sambil mengunggah postingan lainnya, BFA memutuskan menutup kolom komentar sehingga fan setia Timnas Indonesia tak bisa lagi menuliskan luapan emosional.
Berita video Timnas Indonesia nyaris menang saat berhadapan dengan Bahrain dalam lanjutan laga di Group C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Kamis (10/10/2024) WIB. Gol telat Bahrain selamatkan tuan rumah dari kekalahan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Aktif Mengunggah Postingan
Hingga pukul 10.00 WIB, tercatat sudah ada delapan unggahan Bahrain FA terkait pertandingan menjamu Timnas Indonesia.
Selain skor hasil akhir pertandingan, ada pula komentar setelah pertandingan dari pelatih Dragan Talajic, lalu ada Man of The Match, highlights, dukungann suporter, selebrasi pemain, hingga klasemen grup C setelah laga matchday ketiga.
Seluruh postingan itu masih tanpa kolom komentar.
Advertisement
Klasemen Grup C Putaran Ketiga Piala Dunia 2026 Zona Asia
Hasil Matchday 1
- Australia Vs Bahrain 0-1
- Jepang Vs China 7-0
- Arab Saudi Vs Timnas Indonesia 1-1
Hasil Matchday 2
- China vs Arab Saudi 1-2
- Timnas Indonesia vs Australia 0-0
- Bahrain vs Jepang 0-5
Hasil Matchday 3
- Australia vs China 3-1
- Bahrain vs Timnas Indonesia 2-2
- Arab Saudi vs Jepang 0-2
Klasemen Grup C
Pos | Tim | Play | Win | Draw | Lost | SG | Poin |
---|---|---|---|---|---|---|---|
1 | Jepang | 3 | 3 | 0 | 0 | 14-0 | 6 |
2 | Australia | 3 | 1 | 1 | 1 | 3-2 | 4 |
3 | Arab Saudi | 3 | 1 | 1 | 1 | 3-4 | 4 |
4 | Bahrain | 3 | 1 | 1 | 1 | 3-7 | 4 |
5 | Indonesia | 3 | 0 | 3 | 0 | 3-3 | 3 |
6 | China | 3 | 0 | 0 | 3 | 2-12 | 0 |
*Klasemen per Kamis, 11 Oktober 2024 pukul 03.00 WIB