Bola.com, Jakarta - Bali United menjamu Persis Solo dalam laga pekan kesembilan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu (27/10/2024) malam. Laga ini tak hanya disiarkan melalui layar kaca, tetapi juga live streaming.
Persis Solo datang ke Gianyar dalam kondisi on fire. Mereka baru saja mengalahkan Borneo FC dengan skor 3-2 pada laga pekan kedelapan BRI Liga 1.
Baca Juga
Advertisement
Kondisi ini membuat Persis semakin percaya diri datang ke Stadion Kapten I Wayan Dipta. Ada beberapa mantan Bali United juga di Persis Solo.
Salah satunya adalah caretaker pelatih Yogie Nugraha. Yogie bisa menjadi batu kripton untuk Pelatih Bali United, Stefano Cugurra.
Yogie dan Teco sudah bekerja sama selama tujuh tahun terhitung sejak di Persija Jakarta saat Liga 1 2017 hingga mampu meraih tiga gelar Liga 1 bersama sama.
Menariknya, ini bisa menjadi pembuktian Yogie Nugraha untuk mengalahkan Teco. Apalagi ada selentingan bahwa hubungan keduanya tidak harmonis sehingga Yogie memutuskan hengkang dari Bali United pada awal musim BRI Liga 1 2023/2024.
Tentu akan sangat menarik melihat bagaimana dua orang yang cukup lama bekerja sama ini akan beradu taktik dalam laga ini. Jangan lewatkan keseruannya melalui live streaming dengan mengikuti panduan ini:
Â
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Link Live Streaming
Bali United vs Persis Solo
Pekan 9 BRI Liga 1 2024/2025
Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar
Minggu, 27 Oktober 2024
Kick-off: 19.00 WIB
Live: Indosiar
Live streaming: Vidio (https://www.vidio.com/live/17624-bri-liga-1?schedule_id=3819509)
Advertisement
Prakiraan Susunan Pemain
- Bali United (4-1-2-3): Adilson Maringa; Ricky Fajrin (C), Elias Dolah, Kadek Arel, Andhika Wijaya; Made Tito, Brandon Wilson, Mitsuru Maruoka; Privat Mbarga, Everton Nascimento, Irfan Jaya
- Pelatih: Stefano Cugurra
- Persis Solo (3-4-3): M. Riyandi; Sutanto Tan, Eduardo Lecke Kunde, M. Zaenuri; Faqih Maulana, Sho Yamamoto, Abdul Aziz Lutfi Akbar, Gonzalo Andrada; Moussa Sidibe, Karim Rossi, Althaf Indie
- Caretaker Pelatih: Yogie Nugraha
Persaingan di BRI Liga 1
Advertisement