Sukses


Nova Arianto Bocorkan Ilmu yang Didapatkan dari Shin Tae-yong: Berguna Banget!

Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong sudah cukup lama menjalankan tugasnya. Shin dibantu beberapa asisten selama bekerja menukangi Skuad Garuda.

Nova Arianto menjadi satu dari beberapa asisten yang dimiliki Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Nova menjadi satu-satunya sosok lokal yang menjadi asisten Shin.

Sementara para asisten Shin Tae-yong yang lain berasal dari negara yang sama dengan dirinya, yakni berasal dari Korea Selatan.

Nova Arianto baru-baru ini membocorkan dua ilmu besar yang ia dapatkan selama bekerja menjadi asisten pelatih Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. 

"Banyak lah yang saya dapatkan, yang pertama kedisiplinan, termasuk juga mental pemain," ungkap Nova Arianto di kanal Youtube Indosiar belum lama ini. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Berguna

Nova Arianto pun menyebut aspek kedisiplinan dan mental menjadi modal penting baginya setiap membentuk tim. Termasuk ketika saat ini menukangi Timnas Indonesia U-17.

Apalagi Nova Arianto merasa mental para pemain sepak bola Indonesia masih harus ditingkatkan. 

"Ketika saya membentuk tim saya perhatikan itu dulu, disiplin dan mental. Mental pantang menyerah itu di pemain kita masih kurang," ujarnya. 

3 dari 3 halaman

Harus Siap!

Nova Arianto memiliki tugas lain selain menjadi asisten Shin Tae-yong. Belakangan, eks pemain Persib Bandung itu menjadi pelatih kepala Timnas Indonesia U-17. 

Timnas Indonesia U-17 asuhan Nova Arianto pun mendapatkan tiket ke Piala Asia U-17 2025. Ajang itu akan digelar di Arab Saudi, April tahun depan.

"Harapannya nanti para pemain U-17 ini sudah siap ketika bermain di Timnas lebih senior," harap Nova Arianto.

Sumber: Indosiar

Video Populer

Foto Populer