Sukses


3 Fakta Setelah Arema Taklukkan Barito Putera: 3 Pemain Cetak Gol Debut BRI Liga 1 Musim Ini

Bola.com, Bantul - Arema FC berhasil mencuri poin di markas Barito Putera dalam lanjutan BRI Liga 1 2024/2025. Thales Lira dkk menang 3-1 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat (1/11/2024).

Kemenangan ini sesuai target yang dicanangkan. Karena mereka ingin mencari poin pengganti pekan sebelumnya. Dimana Arema dipermalukan Persija Jakarta di kandang sendiri.

Saat melawan Barito Putera, Arema tampil dominan. Mereka unggul ball possesion dan membuat lebih banyak peluang. Wiliam Marcilio, Salim Tuharea dan Tito Hamzah bergantian merobek gawang lawan. Sedangkan Barito Putera hanya bisa memperkecil kedudukan lewat M. Firly.

Kemenangan Arema FC bisa dibilang sesuai prediksi. Karena Barito Putera selalu kesulitan saat bermain di kandang sementara, Stadion Sultan Agung, Bantul. Buktinya, dari 5 laga kandang tim berjuluk Laskar Antasari itu baru sekali menang.

Dari segi permainan, Barito Putera seperti tidak punya chemistry antar pemain. Terutama di babak pertama. Karena Levy Madinda dkk sering kehilangan bola ketika dipressing pemain Arema. Akibatnya, serangan mereka sering putus di tengah jalan.

Sebaliknya, Arema FC merupakan raja tandang. Mereka sudah enam kali bermain di kandang lawan. Hasilnya, 11 poin bisa dikumpulkan. Hasil dari 3 kemenangan, 2 imbang dan sekali kalah. Sepertinya, pemain Arema bermain lebih lepas saat tampil di kandang lawan.

Bola.com merangkum ada 3 fakta dari pertandingan ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Barito Putera 4 Kali Gagal Menang di Kandang

Stadion Sultan Agung, Bantul tidak bisa jadi tempat yang anker bagi tim tamu Barito Putera. Laskar Antasari sudah 4 kali gagal menang di homebase sementara tersebut. Selain kalah dari Arema, mereka sempat dipermalukan PSS Sleman. Sedangkan dua pertandingan lain berujung imbang. Yakni lawan Persik Kediri dan Borneo FC.

Barito Putera hanya sekali menang saat menjamu Madura United. Itupun terjadi di laga home pertama musim ini. Sepertinya, pemain Barito Putera bermain kurang lepas dari Stadion Sultan Agung. Bisa jadi, karena mereka tidak dapat dukungan penuh dari suporternya. 

Barito Putera bermain jauh dari markas aslinya di Stadion 17 Mei, Banjarmasin. Kondisi ini dimanfaatkan oleh tim tamu. Termasuk Arema FC. Mereka bermain lepas karena tidak mendapat tekanan dari suporter tuan rumah.

3 dari 4 halaman

Poin Tandang Terbanyak

Kemenangan di markas Barito Putera membuat Arema FC jadi tim yang mengumpulkan poin tandang terbanyak. Sudah 11 poin didapat dari kandang lawan.

Arema berhasil meraih tiga kemenangan di kandang PSM Makassar, PSIS Semarang dan Barito Putera. Sedangkan dua laga lain di markas dua tim kuat, yakni Persib Bandung dan Bali United. Kekalahan justru diderita Arema saat bertandang ke markas tim papan bawah PSS Sleman.

Perlu diketahui, sebelumnya poin tandang terbanyak diraih oleh PSM Makassar, Persita Tangerang dan Persik Kediri. Tiga tim itu meraih 10 poin tandang. Namun, Arema sementara melewati tiga tim tersebut karena Arema memainkan laga pembuka di pekan 10.

4 dari 4 halaman

Tiga Pemain Cetak Gol Pertama Musim Ini

Empat gol tercipta di Stadion Sultan Agung, Bantul ketika Barito Putera menjamu Arema FC. Semua gol itu dicetak empat pemain berbeda. Menariknya, ada tiga pemain yang baru membuat gol debut di musim ini, yakni Salim Tuharea dan Tito Hamzah di Arema. Sedangkan di kubu Barito Putera adalah M. Firly.

Salim membuat gol di menit 66. Sebenarnya, saat pra musim dia termasuk pemain yang subur. Dia membuat dua gol saat Piala Presiden. Namun di Liga 1, baru kali ini Salim merobek gawang lawan. Sedangkan Tito membuat gol penutup Arema di perpanjangan waktu. Ini jadi gol pertama Tito bukan hanya di musim ini. Tapi jadi yang pertama sejak membela Arema musim 2021.

Sama halnya dengan pemain Barito Putera, M. Firly. Ini jadi gol pertamanya sejak membela Laskar Antasari di musim 2020. Gol Firly agak berbau keberuntungan. Dia melepaskan tembakan yang membentur kaki bek Arema, Achmad Maulana, sehingga bola berubah arah dan membuat kiper Arema, Lucas Frigeri mati langkah.  

Video Populer

Foto Populer