Sukses


Timnas Indonesia Baru Kumpul pada 10 November untuk Hadapi Jepang dan Arab Saudi, tapi Maarten Paes Sudah OTW Jakarta

Bola.com, Jakarta - Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakanTimnas Indonesia akan berkumpul pada 10 Oktober 2024 untuk lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia bakal lebih dulu meladeni perlawanan Timnas Jepang dalam matchday kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada 15 November 2024.

Empat hari berselang, tim berjulukan Garuda itu akan menjamu Timnas Arab Saudi juga di SUGBK.

Yunus Nusi mengungkapkan para pemain Timnas Indonesia yang berkarier abroad, baik di Eropa maupun Asia, juga bakal diusahakan bergabung secepatnya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

10 November 2024

Pada beberapa waktu lalu, PSSI juga telah mengumumkan daftar pemain Timnas Indonesia yang berjumlah 27 nama untuk menghadapi Jepang dan Arab Saudi.

"Insyaallah pada 10 November 2024 Timnas Indonesia sudah berkumpul," ujar Yunus Nusi.

"Kami juga sedang mempercepat para pemain dari Eropa dan Asia mudah-mudahan bisa secepatnya bergabung," jelas Yunus Nusi.

3 dari 4 halaman

Maarten Paes Otw

Sementara itu, kiper FC Dallas di Amerika Serikat, Maarten Paes, sedang dalam perjalanan menuju Jakarta untuk memenuhi panggilan Timnas Indonesia.

Penjaga gawang berusia 26 tahun itu mengunggah tengah berada di pesawat dengan emotikon pesawat dan bendera Indonesia pada Selasa (5/11/2024).

Maarten Paes diproyeksikan untuk menjadi kiper utama Timnas Indonesia kontra Jepang dan Arab Saudi, yang telah dijalaninya sejak debut pada awal September 2024.

4 dari 4 halaman

Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia

Kiper

  • Maarten Paes (FC Dallas)
  • Nadeo Argawinata (Borneo FC Samarinda)
  • Muhammad Riyandi (Persis Solo)

Bek

  • Jay Idzes (Venezia)
  • Mees Hilgers (FC Twente)
  • Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers U-21)
  • Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim)
  • Muhammad Ferrari (Persija Jakarta)
  • Rizky Ridho (Persija Jakarta)
  • Calvin Verdonk (NEC Nijmegen)
  • Pratama Arhan (Suwon FC)
  • Shayne Pattynama (KAS Eupen)
  • Sandy Walsh (KV Mechelen)
  • Yakob Sayuri (Malut United)
  • Yance Sayuri (Malut United)
  • Eliano Reijnders (PEC Zwolle)

Gelandang

  • Thom Haye (Almere City)
  • Nathan Tjoe-A-On (Swansea City)
  • Ivar Jenner (Jong Utrecht)
  • Ricky Kambuaya (Dewa United)
  • Marselino Ferdinan (Oxford United)

Penyerang

  • Ragnar Oratmangoen (FCV Dender)
  • Witan Sulaeman (Persija Jakarta)
  • Egy Maulana Vikri (Dewa United)
  • Rafael Struick (Brisbane Roar)
  • Ramadhan Sananta (Persis Solo)
  • Hokky Caraka (PSS Sleman)
Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer