Bola.com, Jakarta - Persija Jakarta tidak ingin menjadi musafir lagi, termasuk ketika hendak bertindak sebagai tuan rumah untuk menjamu Persib Bandung di BRI Liga 1 2024/2025.
Persija Jakarta memang baru akan menjamu Persib pada 16 Februari 2025 dalam pekan ke-23 BRI Liga 1, masih sekitar tiga bulan lagi dari sekarang.
Baca Juga
Pelatih Persija Sedih Timnas Indonesia Tersingkir dari Piala AFF 2024, Berharap Dony Tri dan Muhammad Ferarri Ikut Away ke Malut United
BRI Liga 1: Terkena Infeksi Makanan, Biang Kekalahan PSS Sleman di Kandang Persija Jakarta
Hasil BRI Liga 1: Sempat Tertinggal, Persija Comeback Berkat Hattrick Gustavo Almeida
Advertisement
Namun, tim berjulukan Macan Kemayoran ini hanya berencana untuk menggunakan dua stadion untuk meladeni perlawanan Persib Bandung.
Keduanya adalah Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat dan Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
Keduanya ialah homebase yang dipilih Persija Jakarta di musim ini. Namun, Macan Kemayoran masih kesusahan secara konsisten untuk berkandang di JIS dan SUGBK.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sudah Kirimkan Surat
JIS kerap dipakai untuk kegiatan lain semacam konser sehingga lapangannya membutuhkan perawatan yang cukup lama. Sedangkan SUGBK diprioritaskan buat Timnas Indonesia.
"Pada prinsipnya, kami sudah mengirimkan surat kepada dua pengelola stadion yang sampai pada hari ini, kami masih menunggu jawabannya," ujar Direktur Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, dalam Ngopi Bareng Persija di Persija Store, Jakarta Selatan, pada Jumat (8/11/2024) sore WIB.
"Jadi, sebelum kami bicara Februari tahun depan, kami lagi berusaha untuk fokus lebih dulu pada Desember 2024," jelas pria yang karib dipanggil Panca itu.
Advertisement
2 Laga Kandang
Dalam dua pertandingan kandang terakhir, Persija Jakarta tidak bisa bermain di Jakarta lantaran JIS dan SUGBK tidak bisa digunakan. Macan Kemayoran harus mengungsi ke Bantul dan Bogor.
Di BRI Liga 1, Persija akan berlaga sebagai tuan rumah lagi pada Desember 2024. Macan Kemayoran bakal menghadapi Persik Kediri dan Borneo FC Samarinda.
"Semoga kami bisa bermain di JIS dalam semua pertandingan kandang, tentunya juga bisa mendapatkan tiga poin," ucap Prapanca.
"Kami juga berusaha untuk bisa menghibur para penonton. Kami akan memberikan sebaik mungkin pelayanan agar semua penonton bisa enjoy menonton Persija pada Desember 2024," ungkapnya.